Rating K-drama Mingguan: Periode 8 – 14 Juli 2024, ‘The Auditors’ Terlihat Semakin Melesat
- Instagram/faktakpop
Malang, WISATA – Drama periode minggu ini semakin sedikit, dengan berakhirnya 3 buah drama yang masuk rating minggu lalu. Hanya ada satu drama baru yaitu ‘Good Partner’ yang ratingnya langsung menyodok di 8,7% dengan kenaikan 0,9% di episode kedua (hari kedua).
Sementara itu drama yang baru 2 minggu ini masuk jajaran rating yaitu ‘The Auditors’ nampak semakin melesat dengan kenaikan 1,3% dari minggu yang lalu, suatu kenaikan yang lumayan besar dan tidak main-main.
Hanya satu drama yang mengalami penurunan rating minggu ini, yaitu ‘Beauty and Mr. Romantic’, turun 0,7%
Selain itu mengalami kenaikan atau tetap bertahan pada rating yang sama dengan minggu lalu. Drama yang mengalami kenaikan rating yaitu ‘My Sweet Mobster’ naik 0,2%; ‘The Player 2: Master of Swindlers’ naik 0,4% dan ‘The Auditors’ naik 1,3%.
Untuk selengkapnya, inilah rating drama periode 8 – 14 Juli 2024:
1. My Sweet Mobster
Drama bergenre rom-com ini tayang di jaringan jTBC dengan penulis naskah Na Kyung dan sutradara Kim Woo-Hyun dan Kim Young-Hwan. Pemeran utamanya yaitu: Uhm tae-Goo, Han Sun-Hwa dan Kwon Yool. Rating: 3%
2. Player 2: Master of Swindlers
Drama ini rilis pertama kali tanggal 3 Juni 2024 dan disiarkan oleh jaringan TvN. Drama bergenre aksi, thriller, komedi, crime ini ditulis oleh Park Sang-Moon serta disutradarai oleh Go Jae-Hyun dan So Jae-Hyun. Pemeran utamanya yaitu: Song Seung-Heon, Oh Yeon-Seo, Tae Won-Seok, Lee Si-Eon dan jang Gyu-Ri. Rating: 4,3%
3. The Auditors
Drama ini rilis pertama kali tanggal 6 Juli 2024 dan disiarkan oleh jaringan TvN. Drama bergenre misteri, komedi, ini disutradarai oleh Kwon Young-Il. Pemeran utamanya yaitu: Shin Ha-Kyun, Lee Jung-Ha, Jin Goo, Jo Aram dan Jung Moon-Sung. Rating: 7,2%
Drama ini rilis pertama kali tanggal 15 Juni 2024 dan disiarkan oleh jaringan jTBC. Drama bergenre roman, komedi, misteri ini ditulis oleh Park Ji-Ha serta disutradarai oleh Lee Hyung-Min. Pemeran utamanya yaitu: Jung Eun-Ji, Lee Jung-Eun, Choi Jin-Hyuk dan Baek Seo-Hoo. Rating: 8,4%
5. Good Partner
Cha Eun-Kyung adalah bintang pengacara veteran 17 tahun di Firma Hukum Daejung. Spesialisasinya adalah di bidang hukum perceraian. Saat menangani kasus perceraian, dia segera menghadapi krisis dengan potensi perceraiannya sendiri. Di firma hukumnya, dia bekerja bersama pengacara pemula Han Yoo-Ri. Mereka sepenuhnya berbeda satu sama lain. Yoo Ri tidak mentolerir ketidakadilan, sementara Eun Kyung percaya bahwa kepentingan firma hukum dan kliennya adalah yang utama, apa pun yang terjadi. Karena perbedaan nilai dan pengalaman, mereka tidak setuju dalam segala hal. Saat mengatasi perbedaan mereka, mereka berdua mengalami perubahan besar dalam hidup mereka. Mereka bekerja sama dengan pengacara Jung Woo-Jin dan pengacara Jeon Eun-Ho di Firma Hukum Daejung. Drama ini rilis pertama kali tanggal 12 Juli 2024 dan disiarkan oleh jaringan SBS. Drama bergenre komedi, law, life, drama ini ditulis oleh Choi Yoo-Na serta disutradarai oleh Kim Ga-Ram. Pemeran utamanya yaitu: Jang Na-Ra, Nam Ji-Hyun, Kim Joon-Han dan P.O. Rating: 8,7%
6. Beauty and Mr. Romantic
Drama bergenre roman, family, drama, melodrama ini ditulis oleh Kim Sa-Kyung serta disutradarai oleh Hong Seok-Go. Pemeran utamanya yaitu: Im Soo-Hyang dan Ji Hyun-Woo. Rating: 17,9