RESEP: 4 Ide Hidangan untuk Buka dan Sahur yang Segar dan Enak, Bikin Puasa Tambah Semangat
Minggu, 17 Maret 2024 - 13:15 WIB
Sumber :
- Instagram/nana_hanif7
Malang, WISATA – Puasa membutuhkan hidangan buka dan sahur yang menambah semangat, untuk itu perlu hidangan yang segar dan membangkitkan selera makan.
Ada 4 ide resep masakan yang cocok dimakan waktu berbuka maupun sahur. Ada nasi ayam Hainan, asem-asem buntut, sup udang Thailand dan gurami bumbu acar yang semuanya harus Anda coba, pasti puasa makin semangat!
Nasi Ayam Hainan
Bahan-bahan:
- 1 kg beras, cuci bersih, tiriskan
- 2 sdm margarin
- 3 siung bawang putih, cincang
- 1,4 liter kaldu ayam
- 1 ekor ayam utuh, cuci bersih
- 3 batang daun bawang, ambil putihnya, potong 3 cm
- 1 liter air
- 100 gr bawang bombay, iris melintang tipis
- 2 cm jahe
- 1 sdt garam
- ½ sdt lada bubuk
- 2 sdm kecap asin
- 500 gr lobak, potong-potong
Cara membuat:
Halaman Selanjutnya
Panaskan margarin, tumis bawang putih hingga harum, masukkan beras, aduk hingga terlumuri margarinTambahkan kaldu, masak hingga kaldu menyusut, angkatKukus beras dalam dandang panas sampai matangMasukkan daun bawang, bawang bombay dan jahe ke dalam rongga perut ayamDidihkan air, masukkan ayam utuh, bubuhi garam, lada dan kecap asinRebus ayam hingga lunak, masukkan lobak, rebus hingga seluruhnya matangSajikan nasi bersama ayam dan kuahnya