Menunggu "Wow", Pasca Pelantikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Mungkinkah?
- Viva.co.id/Tangkapan Layar Gerindra TV
Harapan besar masyarakat terletak pada komposisi kabinet yang akan dibentuk oleh Prabowo Subianto. Banyak yang berharap kabinet ini akan terdiri dari para profesional yang memiliki rekam jejak mumpuni di bidangnya (zaken kabinet). Namun, dua hari terakhir pasca pemanggilan calon menteri, wamen, dan pimpinan lembaga-lembaga negara, masyarakat mulai merasa kecewa. Pasalnya, yang terlihat bukanlah upaya membangun kabinet yang solid dan profesional, melainkan justru kabinet akomodasi politik untuk memuaskan kelompok-kelompok yang mendukungnya selama masa kampanye.
Apakah Prabowo akan memilih menteri-menteri berdasarkan kapabilitas atau sekadar memenuhi kepentingan politik? Jika kabinet yang dibentuknya hanya sekadar akomodasi politik, maka akan sulit untuk melihat adanya perubahan besar di masa depan.
Harapan Akan "Wow" yang Ditunggu
Pertanyaan besar yang kini ada di benak masyarakat: Mungkinkah ada "Wow" dari Prabowo Subianto untuk membawa perbaikan nyata bagi negeri ini? Apakah dia memiliki strategi jitu untuk mengatasi berbagai masalah ekonomi, korupsi, penegakan hukum, dan kesenjangan sosial yang kini melanda Indonesia?
Dengan kondisi Indonesia yang kompleks dan penuh tantangan, kepemimpinan Prabowo diharapkan bisa membawa angin segar. Namun, apakah ekspektasi ini akan terpenuhi atau justru menjadi kekecewaan yang berkepanjangan? Hanya waktu yang bisa menjawabnya. Yang jelas, masyarakat kini menunggu gebrakan besar—sebuah "Wow" yang benar-benar bisa mengubah keadaan.