7 Manfaat Timun Untuk Kesehatan, Cocok Untuk Usia 40+
- Pexels/Alena Darmel
Makassar, WISATA - Faktor usia telah membuat sebagian besar orang dengan umur 40 merasakan pegal-pegal yang berkelanjutan dan memiliki keluhan yang sama tentang seringnya kesemutan. Setelah cek kesehatan, biasanya berbagai hal ditemukan seperti kadar kolesterol, asam urat, gula darah, atau tekanan darah yang tinggi.
Banyak orang menghindari pengobatan kimiawi dan memilih mengubah pola makan. Berbagai jenis bahan makanan dipercaya mengandung zat-zat yang memiliki manfaat pengobatan. Bagaimana dengan timun?
Timun adalah buah dengan kandungan air yang tinggi dan merupakan bahan utama pembuat acar. Timun juga biasa digunakan sebagai garnis untuk menghias nasi kuning atau nasi tumpeng. Timun juga dapat dimanfaatkan menjadi minuman yang segar.
Apakah timun memiliki manfaat kesehatan sehingga dapat menjadi alternatif terapi dari berbagai keluhan orang berumur 40+ tadi? Mari simak 7 manfaat timun untuk kesehatan sebagai berikut:
1.Membantu menurunkan berat badan
Berat badan yang berlebih adalah salah satu penyebab timbulnya berbagai penyakit, sehingga Anda mungkin perlu diet sehat untuk menurunkan berat badan. Timun dapat menjadi alternatif camilan yang aman dimakan, sebab mengandung banyak air. Setiap 104 gram timun hanya terdiri dari 16 kalori sehingga tidak menyebabkan pertambahan berat badan.