Kolaborasi Lintas Sektor Perkuat Keamanan Siber Nasional

Menteri Budi Arie Ajak Kolaborasi Perkuat Keamanan Siber Nasional
Sumber :
  • Komimfo.go.id

Jakarta, WISATA - Keamanan siber telah menjadi salah satu isu krusial dalam menjaga kedaulatan bangsa. Keterlibatan semua pihak menjadi kunci dalam mengembangkan postur keamanan siber berbasis teknologi terkini.

Serangan Siber Besar-Besaran Ancam Infrastruktur Telekomunikasi AS, Diduga oleh Salt Typhoon China

Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi, mengajak Asosiasi Forensik Digital Indonesia (AFDI) untuk aktif dalam mengembangkan kebijakan dan meningkatkan keamanan siber nasional.

"Soal keamanan siber memang menjadi isu krusial kita, hari ini dan ke depan pasti akan lebih dibutuhkan di tengah kemajuan transformasi digital Indonesia," ungkapnya saat membuka Seminar dan Musyawarah Nasional Asosiasi Forensik Digital Indonesia di Jakarta Pusat, Kamis (18/07/2024).

Huawei Perkenalkan Teknologi F5.5G untuk Jaringan Berbasis Komputasi Masa Depan

Menurut Menteri Budi Arie, keterlibatan lintas pemangku kepentingan akan mampu memperkuat keamanan siber nasional. Serangan siber terhadap Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 di Surabaya menjadi pelajaran yang sangat penting dan berharga sehingga dibutuhkan kerja sama lintas sektor.

"Agar AFDI tidak hanya aktif mengembangkan kebijakan forensik digital nasional. Jika perlu, AFDI bersama BSSN, Kominfo, dan Siber Polri dapat membuat Tim Incident Response yang berisi praktisi dan jagoan forensik digital kita. AFDI dapat hadir untuk setidaknya memberikan second opinion atau suatu hasil forensik digital," tuturnya.

Ekonomi Lesu: Shifting Teknologi atau Dampak Resesi Global?

Menkominfo menilai audit forensik untuk memetakan root cause insiden siber makin penting. Bahkan dengan keterlibatan berbagai pemangku kepentingan, peningkatan sistem akan dapat berlangsung lebih baik.

"Pertukaran informasi dan kemampuan antar pelaku kepentingan sangat penting, apalagi untuk menutupi celah overlook jika hanya satu pihak yang melakukan audit forensik," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title