INFO HAJI 2024: Jumatan Perdana di Masjidil Haram, Jemaah Haji Diimbau Berangkat Lebih Awal

Imbauan Salat Jumat bagi Jemaah Haji Indonesia
Sumber :
  • kemenag.go.id

Jakarta, WISATA – Jemaah haji Indonesia mulai tiba di Kota Makkah Al-Mukarramah pada 21 Mei 2024.

Hari ini, adalah hari Jumat perdana bagi jemaah haji berada di kota kelahiran Nabi Muhammad SAW itu.

Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi menerbitkan imbauan terkait Salat Jumat di Masjidil Haram.

Jemaah haji yang akan ke Masjidil Haram, diimbau berangkat lebih awal agar bisa mendapat tempat di dalam dan terhindar dari kepadatan, karena cuaca di Kota Makkah yang sangat terik.

INFO HAJI 2024: Mulai Hari Ini, 11-15 Juni 2024, Operasional Bus Shalawat Berhenti Sementara

Imbauan Salat Jumat bagi Jemaah Haji Indonesia

Photo :
  • kemenag.go.id
Pesan ini disampaikan anggota Media Center Kementerian Agama, Widi Dwinanda saat membacakan keterangan resmi Kementerian Agama di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.

Widi menyatakan, Masjidil Haram hari ini akan lebih padat dipenuhi jemaah yang akan menunaikan Salat Jumat.

“Untuk menghindari kepadatan antrean di halte dan terminal, jemaah agar menyesuaikan waktu keberangkatan dari hotel maupun waktu kepulangan dari Masjidil Haram dengan menggunakan bus salawat ,” terang Widi, Jumat (24/05/2024).

Halaman Selanjutnya
img_title