WAISAK: Puncak Perayaan Waisak 2568 BE, Pemasangan Chattra Borobudur Simbol Keluhuran Budha

Malam Puncak Perayaan Waisak 2568 BE/2024 di Candi Borobudur
Sumber :
  • kemenag.go.id

Magelang, WISATA - Puncak perayaan Waisak 2568 BE berlangsung di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (24/5/2024) malam.

Wakil Menteri Agama RI, Saiful Rahmat Dasuki menyatakan pemeliharaan dan menjaga kelestarian Candi Borobudur harus dilakukan dengan sebaik-baiknya.

Ini berguna dan sekaligus mendukung pelestarian cagar budaya.

“Pemanfaatan Candi Borobudur sebagai destinasi spiritual umat Budha Indonesia dan dunia, juga perlu disusun dan diatur dengan hati-hati agar tidak berdampak signifikan terhadap struktur bangunan suci ini,” kata Saiful Rahmat Dasuki pada malam puncak perayaan Waisak 2568 BE/2024 di pelataran Candi Borobudur, Kamis (23/5/2024).

“Kita juga berharap dan berdoa, semoga dalam waktu yang tidak terlalu lama, pemasangan Chattra di puncak Candi Borobudur sebagai simbol keagungan dan keluhuran Budha dapat segera terealisasi,” imbuh Saiful.

Konsepsi Penghindaran Rasa Sakit dalam Aliran Filsafat Epikureanisme

Malam Puncak Perayaan Waisak 2568 BE/2024 di Candi Borobudur

Photo :
  • kemenag.go.id

Saiful juga meyakini, bahwa dengan terpasangnya Chattra ini, keyakinan (Sradha) umat Budha semakin kuat dan animo kunjungan ke Candi Borobudur juga semakin meningkat.

“Saya, atas nama pemerintah menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap umat Budha, majelis keagamaan Budha, organisasi keagamaan Budha, para tokoh agama Budha, yang telah bersatu padu dalam kesadaran yang sama akan pentingnya pemahaman keberagaman sehingga dapat menyelenggarakan peringatan dan perayaan Tri Suci Waisak ini dengan meriah dan khidmat,” ucap Saiful.

Selamat memperingati dan merayakan Hari Raya Tri Suci Waisak 2568 BE2024 kepada umat Budha di seluruh Indonesia.

Semoga kesehatan, kesejahteraan, kekuatan, kemasyuran, dan kebahagiaan melimpah kepada kita semua.

(Sumber: kemenag.go.id)

Konsepsi Tujuan Hidup tentang Kebahagiaan melalui Kenikmatan Aliran Filsafat Epikureanisme