Pentingnya Pantau dan Evaluasi Pembangunan IKN Menghadapi Tantangan Anggaran dan Dampak Lingkungan

Ilustrasi IKN Nusantara
Sumber :
  • IG/rendering_indonesia

WISATA – Ibu Kota Nusantara (IKN) turut disebut-sebut dalam program dan visi misi para Calon Presiden dalam Pemilu yang akan datang. Sebenarnya bagaimana progress pembangunan IKN sejauh ini? Sebagai warga negara Indonesia tentu kita penasaran bagaimana update terkini tentang IKN Nusantara. Dirangkum dari cbncindonesia.com, pembangunan IKN di penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, saat ini mencapai 40%. Diantaranya telah dibangun 22unit apartemen dengan tinggi empat lantai yang dihuni sekitar enam belas ribu enam ratus pekerja. Selain itu jalur-jalur logistik juga sedang dibangun untuk memudahkan pembangunan infrastruktur.

Kritik Tajam Anies Baswedan terhadap Pembangunan IKN: "Tujuan dan Langkah Tidak Nyambung"

Menurut Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang dirangkum dari cnbcindonesia.com, dana pembangunan IKN sebesar Rp. 5,1 triliun pada tahun 2022 berasal dari Bagian Anggaran Bendahara Umum Negara (BA BUN). Selain itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyiapkan dana sebesar Rp. 23,9 triliun di APBN untuk pembangunan IKN tahun 2023. Total anggaran IKN akan mencapai 466,9 triliun rupiah yang 20% diambil dari APBN.

Rapat otorita IKN

Photo :
  • IG/ikn_id
IKN: Tiga Perusahaan Raksasa Teknologi AS Garap Proyek Smart City IKN

Meskipun ada kemajuan dalam pembangunan IKN, ada beberapa kekurangan dan tantangan-tantangan dalam pembangunan IKN. Itulah sebabnya, meskipun pembangunan terus berjalan, namun tetap diperdebatkan di kalangan elit politik. Oleh karena itu, penting bagi pemerintah untuk terus memantau dan mengevaluasi proses pembangunan ini untuk memastikan bahwa semua aspek telah dipertimbangkan dan ditangani dengan tepat. Diantara tantangan-tantangan yang harus dihadapi adalah seperti : sarana dan prasarana yang  belum memadai sehingga harus membangun yang baru dimana biayanya cukup mahal. Penyediaan air bersih, kemungkinan terjadinya banjir, longsor dan kebakaran hutan juga perlu diperhatikan dan menjadi pertimbangan. Selanjutnya pemindahan ibu kota bukanlah hal yang mudah dan memerlukan anggaran yang besar.

IKN Nusantara

Photo :
  • IG/fam.estate
PENAJAM PASER UTARA (PPU): Berbagai Motif Batik Khas PPU Diperkenalkan di IKN Nusantara

Tol IKN Nusantara

Photo :
  • IG/fam.estate

Beberapa dampak lingkungan yang telah diidentifikasi mungkin terjadi sejak sebelum pembangunan dilakukan juga perlu diwaspadai dan diminimalisir. Berikut ini adalah dampak negatif pembangunan IKN dirangkum dari beberapa jurnal dan nationalgeographic.org,

  • Perubahan Topologi dan Geologi: Perubahan besar-besaran dalam topografi dan geologi dapat menyebabkan dampak jangka panjang pada ekosistem lokal.
  • Banjir: Grading tanah dan semua rencana infrastruktur harus merujuk pada rencana drainase untuk mencegah banjir. Banjir dapat merusak habitat, mengganggu ekosistem air dan menimbulkan resiko kesehatan manusia.
  • Penggundulan Hutan: Pembangunan IKN mungkin memerlukan clearing dalam skala besar, dimana hal ini bisa menyebabkan perubahan iklim mikro dan peningkatan emisi karbon
  • Dampak Sosial Ekonomi: Dampak sosial ekonomi dari perubahan lingkungan juga perlu dipertimbangkan.

Untuk keperluan perlindungan lingkungan tersebut diatas Pemerintah telah membuat Undang-undang Nomor 3 Tahun 2022 tentang IKN. Selain itu beberapa aturan terkait perlindungan lingkungan juga diterapkan. Namun yang terpenting adalah terus memantau dan mengevaluasi dampak lingkungan dari pembangunan IKN.