INFO FILM: Kuyang, Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai
- FB: MOVIEBOXX
Jakata, WISATA – Disutradarai oleh Yongki Ongestu di bawah rumah produksi Aenigma Picture, film Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai adalah salah satu film horor yang akan segera ditayangkan.
Film Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai, merupakan film yang diadaptasi dari novel dengan judul 'Kuyang' karya Achmad Benbela, sekaligus sebagai penulis naskahnya.
Film ini menceritakan tentang seorang pemuda yang pindah ke Desa Muara Tapah.
Berawal dari kisah Bimo, seorang pemuda yang terpaksa harus menghadapi kengerian yang ada di Desa Muara Tapah.
Bimo harus menghadapi makhluk yang terkait dengan iblis, makhluk itu mengincar istri dan anak-anaknya di masa depan.
Ada banyak penyesalan yang ia pendam dalam hatinya. Dia pun, juga tidak bisa lagi memutuskan siapa yang pantas dipercaya.
Bimo menganggap bahwa semua yang ada di sekelilingnya, begitu menakutkan dan membuat dia merasa parno, sementara istrinya sedang hamil.
Monster berkepala tapi tak berbadan terus muncul dalam ingatan Bimo.
Di sela-sela tawanya, ia memamerkan kaki bayi yang berlumuran darah di mulutnya.
Bimo paham jika dia terlambat turun tangan dengan teror yang dilakukan kuyang, maka nasib buruk akan menimpa istri dan calon anaknya kelak, hingga akhirnya dia menyusun strategi agar tak seorangpun yang bisa mengambil anak dan istrinya di masa depan.
Film Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai akan tayang mulai 7 Maret 2024 di bioskop Indonesia.
Simak trailernya, di sini:
https://www.youtube.com/watch?v=6FAUOJTJA-Y
(Sumber: FB: MOVIEBOXX)