Beginilah Pengganti Uji SIM C Angka 8 dan Zig-zag di Malang, Dijamin Lebih Mudah

Sirkuit Baru Uji Sim C di Malang
Sumber :
  • Instagram/satlantasresmalang

Malang, WISATA – Uji praktik SIM C yang selama ini menjadi momok bagi pengendara motor akan diganti. Tidak lagi menggunakan uji angka delapan dan zig-zag yang sangat meresahkan itu, tetapi jauh lebih mudah dan lebih masuk akal.

9 Quote tentang Keadilan dalam Konsepsi Filsafat Jawa

Menindaklanjuti Instruksi Kapolri perihal peniadaan uji praktik angka  delapan dan zig-zag, Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Polres Malang telah melaksanakan instruksi tersebut dengan melakukan perubahan pada lintasan uji praktik SIM.

Perubahan tersebut dilakukan dengan menghapus lintasan angka delapan dan zig-zag serta membuat lintasan sirkuit yang lebih panjang tetapi tidak menyulitkan pemohon SIM C. Selanjutnya diharapkan dengan materi uji praktik SIM yang baru lebih memudahkan Masyarakat dalam pengurusan SIM baru di Kantor Satpas Polres Malang

Konsepsi Keadilan dalam Pandangan Filsafat Jawa

Dari unggahan Instagram @satlantasresmalang, mengatakan “Saat ini anggota Satpas Satlantas Polres Malang melakukan penghapusan ujian angka delapan dan kita juga melakukan pengetatan serta perubahan ujian praktik SIM C yang terbaru. Harapan kita dengan perubahan ini makin mudah masyarakat yang membuat SIM, tidak ada lagi kesulitan, namun tidak juga mengesampingkan nilai-nilai keselamatan dan safety riding”.

Sirkuit baru yang telah selesai, kemudian langsung diuji coba oleh Kanit Regident Polres Malang dengan melintasi lintasan berbentuk huruf ‘S’ tersebut, diikuti oleh calon peserta ujian SIM baru.

Terkait Kebijakan Tarif Impor 200% dan Perlindungan Industri Dalam Negeri, Begini Kata Luhut

Tanggapan masyarakat mengenai lintasan sirkuit uji SIM C baru ini cukup menggembirakan, karena menurut mereka cukup mudah, belokannya tidak seperti angka delapan dan lebih lebar sehingga mereka lebih percaya diri mengikuti ujian praktik SIM C.

Hanya saja dilihat dari respon warganet, meskipun cukup senang dengan perubahan tersebut tetapi masih dirasakan kurang, karena mereka mengharapkan ujian praktik dengan rambu-rambu lalu lintas juga, sehingga setelah ujian teori, langsung dapat dipraktikkan. Berikut ini beberapa komentar warganet terkait lintasan sirkuit uji SIM C yang baru:

“Setuju itu, pas praktiknya bisa harusnya dibuat rambu-rambu dasar,” kata akun @swiss.t****

“Ditambah/pasang rambu-rambunya! Karena pengendara saat ini mentalnya kurang,” ujar akun@deddy_rulkm****

“Pak, saran saya tes ujian tidak hanya jalan lurus, belok, rem gitu aja tapi beri rambu-rambu lalu lintas seperti traffic light, taspat, lintasan kereta api sebidang yang berpalang atau tidak dan lain-lain agar masyarakat selalu ingat saat berkendara di jalan raya,” tambah akun @yamahava**** 

Dengan adanya perubahan ujian praktik SIM C diharapkan lebih memudahkan masyarakat dan yang paling penting menghapuskan juga praktik calo pembuatan SIM