RESEP: Sambal Tumpang Tempe Semangit, Rasanya Endul Bikin Nasi Cepat Habis
Jumat, 10 November 2023 - 21:54 WIB
Sumber :
- Instagram/vidiamurni
Cara membuat:
- Rebus kacang panjang dan selada air dalam air yang mendidih, lalu tiriskan
- Siram taoge dengan air mendidih sampai layu, lalu angkat dan tiriskan
- Kukus tempe sampai empuk, kurang lebih 10 menit, lalu ulek kasar
- Siapkan panci, masukkan bumbu halus, serai, salam dan daun jeruk, tambahkan air
- Masukkan tempe yang sudah diulek kasar
- Masak sampai mendidih, tambahkan santan, aduk-aduk jangan sampai santan pecah
- Tambahkan gula merah yang sudah disisir, garam dan penyedap
- Koreksi rasa
Cara menghidangkannya, atur sayuran rebus pada piring, kemudian siram dengan sambal tumpang. Masakan ini biasa dimakan dengan nasi, Anda bisa menambah lauk pendamping seperti tahu goreng, bakwan jagung atau ikan asin. Jangan lupa tambahkan kerupuk supaya santap siang Anda lebih endul.
Untuk membuat sambal tumpang, ada yang suka dengan menambahkan koyor maupun krecek, semuanya sama-sama lezat. Anda juga bisa menambah cabe rawit pada bumbu halus, maupun menyertakan cabai rawit utuh di dalam sambal tumpang tersebut. Selamat mencoba!