INFO FILM: Ini Daftar Film di TV hari ini, Selasa, 2 Januari 2024
- FB: MOVIEBOXX
Nada dan Dakwah merupakan film drama religi keluaran tahun 1991 yang dibintangi oleh Rhoma Irama. Film Nada dan Dakwah disutradarai oleh Chaerul Umam dan ditulis oleh Asrul Sani. Sebelum Nada dan Dakwah, Umam telah dikenal lewat sejumlah judul film termasuk Oom Pasikom, Malioboro, Bintang Kejora, hingga Keluarga Markum. Sementara, sang penulis Asrul Sani merupakan penulis di balik film-film populer era 80-an seperti Istana Kecantikan, Di Bawah Lindungan Ka'bah, dan Nagabonar. Film Nada dan Dakwah merupakan karya terakhirnya sebagai penulis naskah sebelum film Kuberikan Segalanya yang rilis pada tahun 1992.
Film Nada dan Dakwah berkisah tentang peristiwa konflik tanah yang dialami oleh masyarakat desa Pandanwangi. Suatu hari, masyarakat setempat resah karena beredarnya kabar bahwa tanah tempat tinggal mereka akan dibeli oleh seorang konglomerat bernama Bustomi (WD. Mochtar). Akibatya, terjadi serangkaian konflik yang melibatkan masyarakat dan para kaki tangan konglomerat. Konflik semakin pelik seiring dengan didirikannya sebuah tempat hiburan dan biliar di tanah tersebut. Seorang pimpinan pesantren bernama Haji Murad (Deddy Mizwar) dibantu dengan Rhoma (Rhoma Irama) berusaha meyakinkan penduduk untuk tidak menjual tanahnya terlebih dahulu. Berkat bantuan seorang pria kharismatik KH. Zainuddin MZ, konflik berhasil diredam. Ia bahkan mampu menyadarkan Bustomi untuk menghentikan rencananya.
6. TransTV 21.00WIB: Hellboy (2004)
Film Hellboy terbaru ini akan mengambil latar sebagai sekuel Hellboy II: The Golden Army. Diangkat dari komik karya Mike Mignola, Hellboy, yang tertangkap antara dunia supernatural dan manusia, bertempur dengan seorang penyihir kuno yang ingin membalas dendam.
7. GTV 21.00WIB: Raging Phoenix (2009)
Raging Phoenix adalah film martial arts asal Thailand yang pertama kali rilis pada tahun 2009. Film ini merupakan garapan dari sutradara Rashane Limtrakul dan naskahnya ditulis oleh Sompope Vejchapipat. Film ini juga dibintangi oleh Yanin Vismistananda, Kazu Patrick Tang, Nui Saendaeng, Sompong Lertwimonkaisom, dan Boonprasayrit Salangam.
Raging Phoenix menceritakan tentang seorang wanita bernama Deu yang cantik dan pemberani. Suatu hari, Deu sedang berjalan sendirian dan tiba-tiba diculik oleh sekelompok gangster. Gangster tersebut memang dikenal suka menculik perempuan untuk dijadikan pelacur.
8. Indosiar 22.00WIB: The New Legend Of Shaolin (1994)