DEMAK: Putra Putri Demak, Yuk Ikutan, Siapkan Diri Jadi Duta Wisata 2024

Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Demak 2024
Sumber :
  • infopublik.id

Demak, WISATA – Kesempatan terbuka lebar bagi muda-mudi asli Kabupaten Demak, Jawa Tengah yang berpenampilan menarik dan memiliki keseriusan memajukan kepariwisataan.

Pemerintah Kabupaten Demak melalui Dinas Pariwisata (Dispar) Demak kembali menggelar Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Demak 2024.

Kepala Dispar Kabupaten Demak, Endah Cahyarini menyatakan, kegiatan Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Demak merupakan agenda tahunan dalam rangka memajukan sekaligus mengenalkan kepada masyarakat potensi wisata di Indonesia, terutama di Kabupaten Demak khususnya.

Rahasia Kuno Silent Walking yang Baru Terungkap: Cara Efektif Mengatasi Burnout

Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Demak 2024

Photo :
  • infopublik.id

”Momen ini tentunya sangat dinantikan putra putri Demak untuk unjuk kebolehan secara keterampilan serta wawasan mengenai Demak. Saya berharap, seluruh putra putri Demak dapat berpartisipasi dan berkompetisi secara sportif,” kata Endah, Senin (4/6/2024).

Endah menambahkan, pendaftaran dibuka mulai tanggal 4 sampai 24 Juni 2024.

”Hari ini sudah mulai dibuka pendaftarannya, pada kontestasi ini akan merebutkan hadiah berupa trofi bupati dan uang pembinaan sebesar 10 juta rupiah,” kata Endah.

Manfaat Ajaib Forest Bathing: Dari Imunitas hingga Kebahagiaan yang Jarang Diketahui

Pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Demak 2024

Photo :
  • infopublik.id

Adapun persyaratannya meliputi, ber-KTP/berdomisili Demak, dibuktikan dengan surat keterangan domisili, usia 17-24 tahun (maksimal 24 tahun pada 30 September 2024), tinggi badan minimal (mutlak) untuk Mas 170 cm dan Mbak 160 cm.

Kemudian, lanjut Endah, belum pernah menikah, memiliki kemampuan bahasa Jawa dan bahasa asing (diutamakan Bahasa Inggris), sehat jasmani dan rohani dengan menunjukkan (surat keterangan sehat dari dokter), serta memiliki pengetahuan umum dan wawasan tentang kepariwisataan.

9 Tokoh Islam Paling Berpengaruh yang Mengubah Sejarah Dunia

(Sumber: infopublik.id)