Mahasiswa Pendatang di Kota Malang : Antara Belajar dan Refreshing ke Obyek Wisata Populer
- koleksi pribadi
WISATA – Malang adalah salah satu kota di Jawa Timur yang memiliki banyak daya tarik, baik dari segi budaya, kuliner, pendidikan, maupun pariwisata. Kota ini menjadi tujuan banyak mahasiswa dari berbagai daerah untuk menempuh pendidikan tinggi di berbagai perguruan tinggi yang ada di Malang, seperti Universitas Brawijaya (UB), Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) , Universitas Negeri Malang (UM) , UIN dan lain-lain.
Tentu saja mahasiswa pendatang ini tidak hanya belajar di kampus, tetapi juga berkesempatan untuk menikmati berbagai obyek wisata yang ada di Malang dan sekitarnya.
Beberapa contoh obyek wisata di Malang dan sekitarnya yang populer untuk refreshing di kalangan mahasiswa pendatang, dikelompokkan dalam jenis-jenis wisatanya adalah sebagai berikut :
- Wisata alam: Coban Rondo, Coban Talun, Taman Rekreasi Selecta, Paralayang Batu, Pantai Balekambang, Pantai Goa Cina, Pantai Sendang Biru, dan lain-lain.
- Wisata sejarah: Museum Brawijaya, Museum Malang Tempo Doeloe, Candi Badut, Candi Singosari, Candi Jago, Candi Kidal, dan lain-lain.