Potensi Yogyakarta Sebagai Destinasi Wellness Tourism: Perawatan Kecantikan Ala Putri Keraton

Kecantikan ala Putri Keraton
Sumber :
  • instagram darasarasvaati

2. Bedak dingin

Prakiraan Cuaca Kota Denpasar, Bali Tanggal 3 Agustus 2024

Bedak dingin adalah campuran dari padi atau gandum yang ditumbuk, diberi air, lalu dioleskan pada wajah. Bedak dingin ini memiliki efek membuat kulit terasa sejuk dan nyaman serta melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari dan membuat kulit menjadi awet muda.

3. Jamu

Prakiraan Cuaca Kota Denpasar, Bali, Tanggal 2 Agustus 2024

Jamu sudah tidak asing lagi untuk putri Keraton maupun putri-putri Jawa pada umumnya. Jamu merupakan ramuan yang berasal dari rempah-rempah yang ditumbuk, lalu dimasak bersama air, dan diminum setelah suam-suam kuku. Jamu adalah minuman yang membuat perawatan tubuh putri Keraton paripurna, merawat kecantikan dari dalam tubuh.

Jamu biasanya terbuat dari bahan-bahan alami seperti beras, kencur, kunyit, sirih, dan setiap bahan yang berbeda memberikan khasiat yang berbeda. Ada jamu yang berkhasiat mencerahkan kulit, menghilangkan bau badan, melangsingkan tubuh, dan lain-lain.

Prakiraan Cuaca Kota Denpasar Bali Tanggal 31 Juli 2024

4. Minyak Cem-ceman

Rambut adalah mahkota wanita, demikian juga bagi seorang putri Keraton, keindahan rambut yang hitam terurai panjang dan kuat adalah simbol kecantikan. Putri Keraton biasa merawat keindahan rambut dengan minyak cem-ceman yang terbuat dari campuran minyak kelapa, daun waru, daun mangkokan, irisan daun pandan, bunga kenanga dan bunga melati. Minyak cem-ceman berkhasiat menyehatkan dan menutrisi akar rambut sehingga rambut kuat dan tidak mudah rontok.

Halaman Selanjutnya
img_title