KAI: Libur Akhir Pekan, Ini Lokasi Wisata yang Dekat dengan Stasiun LRT Jabodebek

Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek Mulai Beroperasi Akhir Agustus 2023
Sumber :
  • kai.id

Jakarta, WISATA – Masyarakat kini dapat menikmati LRT Jabodebek sebagai alternatif moda transportasi massal di Jabodebek, setelah diresmikan oleh Presiden RI, Joko Widodo.

Penumpang LRT Jabodebek tak hanya menggunakan LRT Jabodebek untuk sarana berangkat atau pulang kerja.

Namun juga dapat memanfaatkan LRT Jabodebek untuk berwisata atau sekadar nongkrong di tempat kekinian.

KAI: Mulai 1 Juni 2024, Pengembalian Dana Pembatalan Tiket Kereta Maksimal 7 Hari, Catat Nih....

Warga Menikmati Layanan LRT Jabodebek

Photo :
  • kai.id
“LRT Jabodebek memiliki 2 jalur yakni Lin Cibubur yang menyambungkan Stasiun Dukuh Atas di Jakarta Selatan menuju Stasiun Harjamukti, Depok. Jalur lainnya yaitu Lin Bekasi yang menghubungkan Stasiun Dukuh Atas menuju Stasiun Jati Mulya, Kabupaten Bekasi,” kata VP Public Relations KAI, Joni Martinus.

Nah, di sekitar stasiun LRT tersebut, terdapat lokasi wisata yang bisa dikunjungi untuk berekreasi, kumpul-kumpul atau sekadar untuk melepaskan penat dari rutinitas setiap hari.

Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek Mulai Beroperasi Akhir Agustus 2023

Photo :
  • kai.id
Berikut ini, sejumlah lokasi wisata yang berdekatan dengan stasiun-stasiun LRT Jabodebek:

1. Stasiun TMII
Lokasi yang satu ini sangat tersohor untuk memanjakan pengunjung keluarga. TMII merupakan tempat wisata bersejarah dengan mengangkat kekayaan budaya Indonesia. Di sini, juga terdapat berbagai fasilitas seperti museum dan wahana.

2. Stasiun Dukuh Atas
Di sekitar stasiun ini, terdapat surga bagi kawula muda berupa berbagai tempat nongkrong atau sekadar menikmati suasana urban. Lokasi berkumpulnya anak-anak muda di sekitar Stasiun Dukuh Atas, di antaranya Terowongan Kendal, Taman Dukuh Atas, Riverside Walk Stasiun BNI City, Chillax Sudirman, JPO Phinisi, Sarinah, Skydeck Bundaran HI, dan lainnya.

3. Stasiun Ciracas
Tujuan wisata di sekitar Stasiun Ciracas adalah Taman LRT City Ciracas. Taman yang satu ini asri dengan udara sejuk, sehingga cocok untuk tempat santai atau olah raga. Ditambah lagi ada kolam ikan, taman bermain anak, dan lapangan olah raga.
INFO LOKER: Ditunggu sampai Senin Besok, Ada Rekrutmen Program Management Trainee KAI Tahun 2024

(Sumber: kai.id)