Sate Ratu: Kuliner Inovatif yang Mendunia dari Yogyakarta, Rasa Berani Diadu
Selasa, 14 Januari 2025 - 00:02 WIB
Sumber :
- visitingjogja.jogjaprov.go.id
Bagi Anda yang ingin mencicipi kelezatan Sate Ratu, restoran ini berlokasi di Jalan Sidomukti, Tiyasan, Condongcatur, Sleman, DI Yogyakarta. Jam operasionalnya adalah Senin hingga Sabtu, pukul 11.00-21.00. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi akun Instagram resmi mereka di @sateratu.
Dengan kombinasi inovasi rasa, suasana yang nyaman, dan harga terjangkau, Sate Ratu menjadi salah satu ikon kuliner yang wajib dikunjungi saat berada di Yogyakarta. Jadi, jika Anda sedang merencanakan perjalanan ke Kota Gudeg, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi Sate Ayam Merah yang telah mendunia ini.