Kebun Raya Mangrove Pertama di Indonesia Ternyata Ada Di Kota Surabaya Lho! Yuk Refreshing Ke Sini
- IG/satpolppsurabaya
WISATA – Siapa sangka kalau di tengah panasnya kota Surabaya, ada destinasi wisata yang adem dan menyejukkan. Tempat wisata tersebut adalah Kebun Raya Mangrove. Kebun Raya Mangrove ini baru diresmikan tanggal 26 Juli yang lalu oleh Megawati Sukarno Putri, Presiden RI ke-5 yang juga menjabat sebagai Ketua Yayasan Kebun Raya Indonesia (YKRI)
Dilansir dari surabaya.go.id, menurut walikota Surabaya Kebun Raya Mangrove Surabaya adalah kebun raya mangrove yang pertama di Indonesia. Keberadaan kebun raya ini selain menjadi tempat edukasi dan pariwisata, juga memiliki manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar. Dimana konsep ekonomi yang diusung nantinya akan sama seperti Romokalisari Adventure Land.
Kebun Raya Mangrove Surabaya ini melingkupi tiga kawasan. Yakni, Mangrove Wonorejo, Mangrove Medokan Sawah, dan Mangrove Gunung Anyar dengan luas total mencapai 27 hektar. Kebun Raya Mangrove Surabaya telah dilengkapi sejumlah fasilitas dan wahana permainan. Di antaranya adalah sentra kuliner UMKM, wahana perahu, Jet Ski hingga ATV (All Terrain Vehicle).
Berikut ini adalah ketiga Kawasan mangrove tersebut :
1. Mangrove Wonorejo - Ekowisata Mangrove Wonorejo merupakan area konservasi Hutan Bakau seluas 200 hektar dan terletak di Surabaya Timur. Secara geografis dan ekologis, wilayah ini memiliki fungsi yang sangat penting bagi Kota Surabaya. Salah satu fungsi adalah untuk mencegah ancaman intrusi air laut. Keberadaan hutan mangrove juga menjadi rumah bagi ratusan spesies burung yang bermigrasi. Keindahan hutan bakau ini dapat dinikmati dengan melewati area jogging track sepanjang ±1 km atau dengan menyusuri sungai menggunakan perahu yang tersedia di area Ekowisata Mangrove Wonorejo.