PIALA AFF U-19: Ramalan Media Belanda Soal Jens Raven Terbukti, Ia Jadi ‘Monster’ Lini Depan Timnas

Jens Raven
Sumber :
  • pssi.org

Jakarta, WISATA – Media di Belanda pernah meramal kiprah Jens Raven.

Tadi malam, ramalan tentang Jens Raven terbukti benar, ketika membawa Timnas U-19 Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2024.

Jens Raven menjadi salah satu bintang yang sinarnya paling terang, saat Timnas melalui babak grup Piala AFF U-19 dengan sempurna.

Bermain di semua laga, Jens Raven mencetak tiga gol yang juga membuatnya menjadi salah satu top skor tim di Piala AFF U-19.

Lebih spesialnya, menit bermain pemain berusia 18 tahun tersebut tidak terlalu banyak.

KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: 3 Striker Baru Timnas Senior Indonesia Segera Merapat, Cuss...

Jens Raven

Photo :
  • pssi.org

Raven baru sekali bermain sebagai starter dalam tiga laga tersebut.

Gol pertama pemain FC Dordrecht U-21 ini, tercipta pada saat Garuda Nusantara mengalahkan Filipina dengan skor 6-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya beberapa hari lalu.

Pada laga itu, pelatih Indra Sjafri baru memasukkan Jens Raven saat pertandingan berlangsung 68 menit untuk menggantikan Arkhan Kaka.

Laga berikutnya saat menghadapi Kamboja, ia baru diturunkan Indra Sjafri pada menit ke-46, tetapi sayangnya gagal mencetak gol.

Barulah saat melawan Timor Leste, pemain berdarah Yogyakarta itu dipercaya tampil sejak awal pertandingan dan berhasil mencetak dua gol.

Dalam tiga partai tersebut, permainan Jens Raven cenderung meningkat dan membuktikan kelasnya sebagai salah satu pemain potensial.

Kemampuan Jens Raven terletak pada penempatan posisi, finishing, serta kepintarannya dalam membuka ruang.

Hal ini terlihat dari gol-gol yang diciptakan Jens Raven bersama skuad Garuda Nusantara di Piala AFF U-19.

KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Bukan Marselino, Media Jepang Takut Jika Pemain Ini Ada di Timnas

Jens Raven dan Mauresmo Hinoke

Photo :
  • tvonenews.com/pssi

Media Belanda, Haaglandenvoetbal, sebelumnya pernah meramal,  pemain berusia 18 tahun itu bukan striker sembarangan.

Mereka menyebut bahwa Jens Raven memiliki fisik yang kuat sebagai seorang striker dan bisa bermain di banyak posisi.

"Pemain yang kuat secara fisik dan kreatif ini juga bisa ditempatkan di beberapa posisi dalam tim. Dia juga bisa bermain sebagai gelandang bertahan dan pemain sayap," tulis Haaglandenvoetbal dikutip, Rabu (24/7/2024).

Selain itu, bukti ketajaman Jens Raven pada tahun lalu bersama klubnya ikut diulas.

"Pada tahun 2023, pemain baru Indonesia ini mencetak enam gol dalam 20 pertandingan untuk tim U-21 FC Dordrecht," tulisnya.

(Sumber: tvonenews.com)

KADEK AREL: Pelatih Brasil Sebut Bintang Timnas U-19 Indonesia Ini, Layak Gabung Klub Asing