Tidore Kepulauan, Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Baru di Timur Indonesia

Menteri Perhubungan RI
Sumber :
  • infopublik.id

WISATA – Pemerintah mendorong Tidore Kepulauan untuk menjadi salah satu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional pada Puncak Hari Nusantara (Harnus) 2023 yang berlangsung pada 10- 13 Desember 2023.

HARI NUSANTARA 2023, Bandara Sultan Babullah Ternate Siap Layani Pengunjung

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat puncak peringatan Harnus 2023 di kawasan wisata Pantai Tugulufa, Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara (Malut), Rabu (13/12/2023) mengatakan bahwa Kepulauan Tidore akan didorong menjadi salah satu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional

Mengusung tema 'Merajut Konektivitas Nusantara dan Ekonomi Maritim dari Titik Nol Jalur Rempah', Harnus 2023 diyakini menjadi momentum Tidore Kepulauan makin dikenal tidak hanya di dalam negeri tapi juga dunia. Hari Nusantara, juga menjadi momentum Indonesia untuk memperingati keragaman budaya, kenusantaraan, rasa persaudaraan, mendorong pariwisata domistik, serta meningkatkan gotong royong dan semangat dengan memahami arti penting wawasan nusantara. Hari Nusantara menjadi semangat bagi masyarakat terutama masyarakat Indonesia bagian timur untuk melesat maju membangun peradaban.

dr. Zaidul Akbar: Minuman Ajaib dari Rempah untuk Kesehatan, Salah Satunya Adalah The Power of Six

Sebagai negara yang memiliki keragaman budaya dan kekayaan maritim, sesuai dengan intruksi Presiden bahwa Indonesia terus membangun dari pinggiran, melalui peningkatan peran dan daya saing daerah. Pada kesempatan tersebut Menhub pun menegaskan jika pemerintah terus berupaya meningkatkan konektivitas antarpulau di seluruh wilayah tanah air.

Budi juga menjelaskan bahwa menjadi suatu keharusan untuk meningkatkan dan membangun sektor perekonomian bangsa. Sesuai dengan tema ‘Merajut Konektivitas Nusantara dan Ekonomi Maritim dari Titik Nol Jalur Rempah’. Ini pun harus diingat dan dimaknai bersama  bahwa rempah-rempah Tidore menjadi salah satu pusat kegiatan yang penting di Indonesia.

RESEP: Masak Gulai Kambing yang Lezat dengan Resep Leluhur yang Kaya Rempah

Kemudian secara khusus Budi meminta seluruh Masyarakat Maluku Utara bahu membahu membangun daerah. Menurutnya, konektivitas menjadi suatu keharusan di sektor kelautan dan maritim. Gubernur Maluku Utara telah menyelesaikan pembebasan tanah di Sofifi pada Oktober lalu dan bulan ini akan menyelesaikan penentuan lokasi, lalu akan mengajukan kepada DPR, sehingga diharapkan tahun depan bisa mulai membangun Bandara Sofifi.

Pada puncak acara Hari Nusantara 2023 diramaikan juga dengan gelaran demonstrasi paramotor, pagelaran tari kolosal, sailling pas, parade perahu nelayan, dan penampilan grup band Slank.

Halaman Selanjutnya
img_title