Aplikasi World App Diblokir! Benarkah Mata Kita Dipakai untuk Dapat Uang?

Aplikasi World App Diblokir
Sumber :
  • Cuplikan layar

Yang lebih penting, masyarakat harus mempertimbangkan:
Apakah imbalan beberapa token sebanding dengan risiko menyerahkan data biometrik seumur hidup?

Revisi UU ITE 2024: Apakah Ini Akhir dari Kebebasan Berpendapat di Dunia Digital?

Apa Bahaya Jika Data Mata Bocor?

Data biometrik seperti scan mata berbeda dengan data biasa seperti email atau nomor telepon. Jika email bocor, kita bisa ganti. Tapi kalau data iris mata bocor, kita tidak bisa mengganti bola mata.

Belajar dari Kasus Fufufafa: Cara Ampuh Menghapus Riwayatmu di Media Sosial Sebelum Terlambat

Kemungkinan bahaya jika data mata bocor antara lain:

  • Disalahgunakan untuk identitas palsu.
  • Dijual ke pihak ketiga tanpa sepengetahuan pengguna.
  • Digunakan untuk manipulasi kecerdasan buatan atau sistem keamanan.
  • Menjadi bagian dari pengawasan digital tanpa izin.

Karena itu, negara-negara seperti Jerman, Prancis, India, dan Kenya juga sudah menghentikan sementara proyek Worldcoin di wilayah mereka.

Ancaman Hacker: Bagaimana Phishing Menghancurkan Hidup Anda dalam Hitungan Detik!

Bagaimana Sikap Pemerintah?

Halaman Selanjutnya
img_title