INFO KASET: Bon Jovi, Heavy 21st Anniversary "Bounce"

Bon Jovi Merilis Album "Bounce" pada 8 Oktober 2002
Sumber :
  • Akun FB: All Access Global ROCK Stream

Jakarta, WISATA Bon Jovi merilis album studio ke delapan mereka "Bounce" pada 8 Oktober 2002 melalui Island Records.

Diproduseri oleh Luke Ebin, Jon Bon Jovi, Richie Sambora, Desmond Child dan Andreas Carlsson, album ini direkam di Sanctuary II Studio di New Jersey.

"Bounce" sangat terpengaruh oleh serangan teroris 11 September 2001, merupakan tulisan karya Jon Bon Jovi tentang kejadian di New York tersebut.

Judul “Bounce” merujuk kepada kemampuan New York City dan AS untuk membalas kembali serangan WTC sebagai sebuah negara.

Gambar dari sampul album menunjukkan sebuah gambar teleskop radio, yang diletakkan di sebuah area yang sangat luas.

Album ini debut No. 2 di Billboard 200, membuatnya menjadi debut tertinggi Bon Jovi dalam sejarah band pada saat itu.

Album "Bounce" terjual 160.000 kopi pada minggu pertamanya.

"Bounce" merilis single-single : “Everyday” (17 Agustus 2002), “Misunderstood” (30 November 2002), “All About Lovin’ You” (2 Mei 2003), “Bounce” (15 Juni 2003) dan “The Distance” (26 September 2003).

Single utama “Everyday” menjadi lagu yang paling sukses dari Bounce.

Lagu ini kurang sukses di AS, sedangkan di Kanada dan Spanyol menjadi No. 1 dan menjadi Top 5 di Jepang, UK dan Australia dan menjadi top 10 di banyak negara antara lain Swiss, Swedia, Italia dan Jerman.

“All About Lovin’ You” sebagai single ketiga, hanya dirilis di Eropa, dan mencapai No. 9 di UK Singles Chart.

International Federation of the Phonographic Industry memberi sertifikasi album ini platinum, terjual 1 juta kopi di Eropa.

Daftar Lagu
1. Undivided
2. Everyday
3. The Distance
4. Joey
5. Misunderstood
6. All About Lovin’ You
7. Hook Me Up
8. Right Side Of Wrong
9. Love Me Back to Life
10. You Had Me from Hello
11. Bounce
12. Open All Night
13. No Regrets (Japan bonus track)
14. Postcards from the Wasteland (Japan bonus track)

Personel Bon Jovi:
• Jon Bon Jovi - lead vocals, acoustic guitar
• Richie Sambora - guitars, backing vocals
• Hugh McDonald - bass, backing vocals
Tico Torres - drums, percussion
David Bryan - keyboards, backing vocals

Musisi tambahan:
• Jerry Cohen - unspecified musical contribution
• Andreas Carlsson - unspecified musical contribution
• Samuel Waermo - unspecified musical contribution
• David Campbell - orchestral arrangements
• Luke Ebbin - orchestral arrangements

(Sumber: Akun FB: All Access Global ROCK Stream)

BON JOVI, Selamat Ulang Tahun Ke-62, Jon Bon Jovi, Sehat Terus Ya, Idola...