Tempat Healing ala Artis: Yuk Kepoin Program Holistik di COMO Shambhala
- comohotel.com
Program Detoks: Bersihkan Tubuh dan Pikiran
Salah satu yang paling diminati adalah program detoksifikasi, baik untuk mereka yang merasa lelah fisik dan stres, maupun yang ingin membersihkan tubuh dari racun akibat pola makan tidak sehat. Detoks di COMO tidak ekstrem, melainkan menggunakan metode alami berbasis nutrisi seimbang dan perawatan tubuh.
Tamu akan menjalani rutinitas harian seperti terapi jus, yoga ringan di pagi hari, meditasi di tepi sungai, pijat detox dengan minyak herbal, hingga makanan sehat yang dirancang secara khusus. Tujuannya adalah membantu tubuh bekerja lebih optimal, tidur lebih nyenyak, hingga meningkatkan energi secara alami.
COMO Shambhala Estate Bali
- comohotel.com
Ayurveda: Warisan India di Tengah Ubud
Program Ayurveda menjadi salah satu daya tarik utama COMO Shambhala. Sistem pengobatan kuno dari India ini berfokus pada keseimbangan energi tubuh (dosha) dan dijalankan secara bertahap.
Terapinya termasuk Shirodhara (menuangkan minyak hangat ke dahi untuk menenangkan sistem saraf), Abhyanga (pijat menggunakan minyak herbal hangat), dan Basti (pembersihan kolon dengan ramuan herbal). Semua dilakukan di ruang terapi terbuka dengan pemandangan hijau yang asri — benar-benar pengalaman yang menyatu dengan alam.