YOGYAKARTA: Menyisir Eksotisme Pantai Krokoh, Surga Tersembunyi di Ujung Timur Yogya
- visitingjogja.jogjaprov.go.id
Yogyakarta, WISATA – Pantai Krokoh.
Mungkin banyak yang masih merasa asing, saat mendengar nama Pantai Krokoh, bahkan bagi masyarakat Yogyakarta sekalipun.
Pantai ini masuk dalam daftar pantai di Kabupaten Gunungkidul.
Teletak di perbatasan antara Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta dengan Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, secara administratif, Pantai Krokoh masih masuk dalam wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.
Lokasi pantai berada di Songbanyu, Girisubo, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, cukup jauh dari pusat Kota Yogyakarta sekitar 93 km atau memakan waktu perjalanan selama 2 jam 30 menit.
Dibutuhkan tekad yang kuat untuk mengunjungi pantai ini.
Jalan menuju pantai, berupa cor semen dua jalur yang dapat dilalui motor maupun mobil.
Area parkirnya berada dekat dengan tepi pantai.
Namun, lelahnya perjuangan akan terbayar, begitu sampai di lokasi.
Pantai Krokoh menyajikan pemandangan yang sangat jarang ditemukan pada pantai-pantai biasanya.
Selain karena akses menuju ke pantai yang masih terjal, perpaduan antara bukit karang , hamparan ombak, dan