Justin Hubner Bertekad Sapu Bersih Poin di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Justin Hubner
Sumber :
  • tvonews.com

Jakarta, WISATA – Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner, menyebar ancaman kepada calon lawan Skuad Garuda di sisa putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dengan penuh semangat dan keyakinan, Justin menargetkan kemenangan beruntun saat Timnas Indonesia menghadapi Irak dan Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 6 dan 11 Juni 2024 mendatang.

KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Ada di Grup C, Erick Thohir Bilang Memang Berat, Tapi Bola Itu Bundar

"Saya senang bisa terpilih lagi masuk Timnas Indonesia, senang rasanya bisa berjuang untuk negara saya," kata Justin Hubner yang dikutip dari laman Sponichi Annex pada Kamis (30/5/2024).

Janji Menebus Kegagalan

KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Hasil Drawing Tahap Ke-3, Indonesia di Grup C, Grup Neraka

Bagi Justin, pertandingan ini bukan sekadar laga biasa. Ia berjanji untuk menebus absennya dari play-off Olimpiade 2024 Paris. Sempat tidak diizinkan ikut Piala Asia U-23, Justin akhirnya bergabung dengan Timnas Indonesia dan tampil mengesankan dengan finis di posisi empat.

Namun, pada play-off melawan Guinea, Timnas Indonesia harus menerima kekalahan 2-0 dan gagal menembus Olimpiade. Kini, Justin bertekad untuk meraih hasil lebih baik di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

JAY IDZES: Tetiba, Media Italia Soroti Jay di Timnas, Ada Apa?

"Saya pikir itu suatu kehormatan dan saya ingin melakukan yang terbaik untuk memenangkan pertandingan selanjutnya," ujarnya.

Tekad Mendapatkan Menit Bermain

Halaman Selanjutnya
img_title