PIALA DUNIA U-17: Jelang Undian Piala Dunia U-17 2023, Bima Sakti: Siapapun Lawannya, Harus Siap

Undian Piala Dunia U-17 2023 di Zurich, Swiss, Jumat, jam 21.00 WIB
Sumber :
  • pssi.org

Jakarta, WISATA  – Pengudian fase penyisihan Piala Dunia U-17 2023 bakal digelar di Markas Besar FIFA di Zurich, Swiss pada nanti malam, Jumat (15/9/2023) pukul 21.00 WIB. 

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti menyampaikan optimisme jelang momen krusial yang satu ini.

Pembagian pot drawing fase grup Piala Dunia U-17 2023 menempatkan Timnas U-17 yang berstatus sebagai tuan rumah, berada di pot 1 bersama tim-tim unggulan.

Garuda Muda pun berpotensi masuk grup neraka. Namun, Bima sama sekali tak merasa gentar dengan situasi ini.

Duh, Madame Pang Thailand Nilai Timnas Indonesia Levelnya Masih di Bawah Thailand, Kok Bisa?

Undian Piala Dunia U-17 2023 di Zurich, Swiss, Jumat, jam 21.00 WIB

Photo :
  • pssi.org

“Tidak ada lawan yang ringan di Piala Dunia U-17. Turnamen ini level tertinggi di level usianya, sudah barang tentu lawan-lawan yang dihadapi berkualitas semua.

Sebagai tuan rumah, kita berharap hasil undian yang terbaik. Siapapun lawan yang akan dihadapi di penyisihan kami harus siap,” tegas Bima Sakti pada Kamis (14/9/2023).

Sebanyak 24 tim peserta akan dibagi ke dalam empat pot yang masing-masing berisi enam tim.

Indonesia dipastikan bakal menghuni Grup A.

Lima tim lain yang masuk pot 1 adalah Brasil, Perancis, Meksiko, Spanyol dan Jepang.

Brasil adalah juara bertahan sekaligus tim tersukses kedua dalam sejarah Piala Dunia U-17, yang mulai digelar pada tahun 1985. Tim Samba Junior tercatat mengoleksi 4 gelar Piala Dunia U-17, termasuk gelar terakhir pada tahun 2019 yang mereka raih di rumah sendiri.

Koleksi gelar mereka, hanya kalah dari Nigeria yang menjadi raja Piala Dunia U-17 dengan lima titel.

Sementara itu, Perancis (2001) dan Meksiko (2005, 2011) adalah dua mantan juara Piala Dunia U-17.

Para pemain Garuda Muda mengaku siap dengan segala skenario.

4 Prospek Timnas Indonesia U-20 yang Berpotensi Berkarier di Eropa Usai Toulon Cup 2024

Lambang dan Maskot FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023™ Diluncurkan

Photo :
  • Istimewa

"Sebagai pemain, kami siap menghadapi lawan siapapun di Piala Dunia U-17 2023. Bermain di kandang sendiri, tentu menambah motivasi tersendiri bagi kami. Yang jelas, kami siap memberikan kemampuan terbaik untuk setiap pertandingan di Piala Dunia U-17 nanti. Kami juga meminta doa dan dukungan masyarakat Indonesia, agar kami meraih hasil maksimal di ajang tersebut," tutur Iqbal Gwijangge, kapten Timnas U-17.

Babak penyisihan Piala Dunia U-17 dibagi enam grup dengan masing-masing grup dihuni empat tim perwakilan masing-masing pot.

Di babak penyisihan grup, enam tim juara grup, enam runner up, dan empat tim peringkat tiga terbaik, berhak melaju ke babak 16 besar.

Bima Sakti memilih fokus menempa anak-asuhnya, tanpa harus terbebani siapa lawan, yang akhirnya jadi pesaing di penyisihan grup.

“Fokus utama saya dan tim pelatih mempersiapkan Timnas U-17 sebaik mungkin. Persiapan yang matang jadi kunci buat menatap persaingan yang sebenarnya. Sebagai tim berstatus underdog, kami ingin berbicara banyak di persaingan Piala Dunia U-17 berat,” kata pelatih kelahiran 23 Januari 1977 tersebut.

PSSI  mengirim Timnas U-17 ke Jerman untuk menjalani training camp di dua kota negara bagian North Rhine-Westphalia, kawasan Monchengladbach dan Dortmund. PSSI bekerja sama dengan pihak Bundesliga mengeset setidaknya enam uji coba berkelas.

Direktur Teknik PSSI, Frank Wormuth yang paham benar lika-liku sepak bola Jerman akan mendampingi langsung Bima Sakti dan para asisten lainnya.

Timnas Indonesia U-17 yang berangkat pada 17 September hingga medio Oktober akan berkekuatan 28-34 pemain, untuk mengantisipasi kemungkinan cedera.

Justin Hubner Sindir Tajam Netizen Indonesia

Lambang dan Maskot FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023™ Diluncurkan

Photo :
  • Istimewa

"Saya melihat mereka semua punya kualitas yang bagus dan itu penting. Mereka semua bisa memainkan bola dengan baik tapi memang untuk main di sebuah turnamen, dibutuhkan fisik yang bagus. Dan untuk meningkatkan fisik butuh waktu. Inilah yang sedang kita kerjakan saat ini," ujar Frank.

"Kami sedang coba menerapkan gaya sepak bola Eropa tanpa melupakan gaya sepak bola Indonesia. Jadi kami harus mengkombinasikan budaya yang ada ini dan mari kita lihat apa yang akan terjadi. Masih ada beberapa posisi yang harus kami isi, itulah mengapa kami melakukan seleksi mini game dan juga uji coba untuk semua pemain. Mungkin kami akan menemukan pemain yang bisa mengisi dan melengkapi 11 terbaik atau 20 terbaik untuk turnamen nanti dari seleksi ini," timpalnya lagi.

Buat Bima, uji coba berkelas amat berguna bagi tim asuhannya.

“Para pemain harus merasakan pertandingan-pertandingan sarat tekanan, sebelum nanti berlaga di event sesungguhnya. Dengan terbiasa melawan tim dengan kualitas bagus, mental mereka akan terasah, tidak gugup lagi jika nanti menghadapi negara level elite,” ucapnya.

Sebelumnya Tim Merah-Putih melakoni laga uji coba kontra Timnas Korea Selatan U-17, namun berakhir dengan kekalahan 0-1. Kini, saat menjalani TC di Jakarta, Indonesia U-17 mendapat injeksi enam pemain anyar.

Turnamen di Indonesia tahun ini akan menjadi edisi ke-19 dari Piala Dunia U-17 yang kali pertama diselenggarakan pada 1985. Indonesia, adalah negara satu-satunya kontestan yang statusnya negara debutan.  

Pembagian Pot Piala Dunia U-17 2023:
Pot 1: Indonesia, Brasil, Meksiko, Prancis, Spanyol, Jerman
Pot 2: Mali, Inggris, Jepang, Korea Selatan, Argentina, Ekuador
Pot 3: Selandia Baru, Iran, Senegal, Amerika Serikat, Uzbekistan, Maroko
Pot 4: Kanada, Kaledonia Baru, Panama, Burkina Faso, Polandia, Venezuela