Resep Tempe Mendoan Asli yang Nikmat, Gurih dengan Tepung Ganyong ala Chef Yongki Gunawan
Senin, 15 Juli 2024 - 21:47 WIB
Sumber :
- Instagram/amelia.rizky
- Cabai rawit dan cabai merah keriting sesuai selera
- 1 ruas kencur
- Bawang putih dan garam secukupnya
Cara membuat:
- Haluskan bawang putih, garam dan ketumbar
- Campur tepung ganyong, tepung terigu dan tepung beras jadi satu
- Masukkan bumbu halus
- Tuangkan air sedikit demi sedikit sampai kekentalan yang dikehendaki
- Masukkan daun bawang, aduk rata, lalu diamkan selama 30 menit
- Buka bungkus tempe mendoan, masukkan dalam tepung yang sudah didiamkan
- Panaskan minyak
- Bolak-balik tempe dalam adonan tepung sampai tempe tertutup semua
- Masukkan dalam wajan berisi minyak panas
- Ciprat-cipratkan adonan tepung yang menempel di tangan ke permukaan tempe dan minyak
- Setelah setengah matang, angkat
- Hidangkan dengan sambal bawang