Fenomena Rashdul Qiblah, Saat Matahari berada Tepat Diatas Ka’bah, Ini Prediksi Waktunya

Rashdul Qiblah
Sumber :
  • IG/bank.muamalat

Malang, WISATA – Fenomena alam dimana matahari melintas tepat di atas Ka'bah diprediksi akan terjadi dua kali dalam setahun, yaitu pada Senin 27 Mei atau Selasa 28 Mei 2024 sekitar pukul 16:18 WIB dan 15 atau 16 Juli sekitar pukul 16:27 WIB. Pada saat-saat tersebut, bayangan benda yang tegak lurus akan menunjukkan arah kiblat.

Pipa 150.000 Tahun Membingungkan Para ilmuwan di Tiongkok: Waktunya Janggal?

"Matahari berada tepat di atas kepala saat tengah hari atau awal zuhur. Berarti di Indonesia sekitar pukul 16.18 Wib, sehingga matahari yang kita lihat adalah matahari di atas Makkah," kata Peneliti Utama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Prof. Thomas Djamaluddin, dalam perbincangan dengan Pro3 RRI, Minggu (26/5/2024).

Ia menjelaskan, pada fenomena tersebut orang-orang di Mekkah ketika berdiri tidak akan melihat bayangannya. Karena bayangan jatuh tepat di bawahnya, dan ketika di Indonesia melihat matahari berarti tengah menghadap ke Makkah.

Cek Arah Kiblat, 15 dan 16 Juli, Matahari Pas Melintas di Atas Ka'bah

"Dari mana pun melihat matahari berarti melihat ke arah Makkah. Sesungguhnya kita sedang menghadapi ke Makkah atau Kiblat, sehingga bayangan membuat garis ke Makkah kalau benda tegak, misal tembok atau kusen jendela," ujarnya menjelaskan.

Sehingga, bayangan yang dipantulkan oleh benda tegak, dapat dijadikan sebagai petunjuk arah Kiblat. Jadi, tidak memerlukan alat, hitungan, atau benda seperti kompas untuk menentukan arah Kiblat.

Pantai Goa Cina: Menikmati Fenomena Alam Langka dengan Pemandangan Matahari Terbit yang Indah

Fenomena matahari tepat di atas Ka'bah karena kemiringan sumbu rotasi bumi. Lama bumi mengitari matahari, maka akan tampak bergerak dari Utara lalu kembali ke Selatan, putaran yang sama tersebut terjadi setiap tahun. 

Namun, pada periode April hingga September, posisi matahari berada di belahan bumi bagian Utara. Selanjutnya, posisi matahari tepat di atas Kabah juga akan kembali terjadi pada tanggal 15 atau 16 Juli 2024.

Halaman Selanjutnya
img_title