Kingdom of Butterfly di Taman Nasional Bantimurung-Bulusaraung, Ribuan Kupu-Kupu Cantik Menyambutmu.

Kingdom of Butterfly di TN Bantimurung-Bulusaraung
Sumber :
  • ksdae.menlhk.go.id

Sejak temuan Wallace, telah dilakukan identifikasi ulang spesies kupu-kupu di kawasan Bantimurung oleh para peneliti.

Laporan pertama oleh Mattimu (1977), menemukan 103 jenis Papilionoidea di hutan wisata Bantimurung.

Selanjutnya pada tahun 2008, Balai Taman Nasional (TN) Bantimurung - Bulusaraung berhasil mengidentifikasi 82 jenis di lokasi yang sama.

Tahun 2010, Balai Taman Nasional Bantimurung-Bulusaraung melakukan kegiatan identifikasi lagi dan menemukan 133 spesies kupu-kupu yang hidup di kawasan wisata Bantimurung.

Menurut staf Balai Taman Nasional Bantimurung-Bulusaraung, tidak sepanjang tahun kupu-kupu muncul.

“Kita tidak bisa menemukan kupu-kupu melimpah di kawasan wisata Bantimurung setiap hari. Jika ingin menyaksikan kupu-kupu melimpah dan beranekaragam jenisnya, datanglah saat musim pancaroba. Baik pancaroba dari musim penghujan ke musim kemarau, maupun sebaliknya,” jelas Kadriansyah, Pengendali Ekosistem Hutan TN Bantimurung-Bulusaraung, seperti dilansir dari ksdae.menlhk.go.id.

Pada tahun 2011, dilakukan identifikasi dengan range area yang lebih jauh.