Mau Jadi Bagian Dari Redaksi Gramedia Pustaka Utama? Yuk, Kirim Lamaran di Loker Ini!
- Facebook Harlis Kurniawan
Jakarta, WISATA - Gramedia Pustaka Utama adalah penerbit buku-buku berkualitas yang telah menunjukkan kemampuannya untuk bertahan di tengah gempuran buku-buku digital dan kolapsnya aneka penerbit. Rasanya mentereng bukan, jika bekerja di Gramedia?
Jangan khawatir, sekarang kamu punya kesempatan untuk menjadi bagian dari Redaksi Gramedia.
Gramedia Pustaka Utama (GPU) sedang membutuhkan tenaga Copy Editor Nonfiksi. Bagaimana deskripsi pekerjaannya? Simak penjelasan berikut ini:
Deskripsi Pekerjaan:
- Membantu para penulis mengembangkan ide naskah buku hingga buku siap terbit
- Menjalin relasi dan berkomunikasi dengan berbagai pihak
- Membantu proses promosi baik secara offline dan online (melalui berbagai media sosial)
Kualifikasi yang dibutuhkan untuk memenuhi loker ini antara lain:
- Lulusan S1, IPK Min. 3,00
- Menguasai EYD V
- Berpengalaman sebagai editor buku dan suka membaca buku nonfiksi
- Memiliki kemampuan editing dan copywriting
- Bersedia bekerja dalam tim dan deadline yang ketat
- Lebih disukai jika memiliki kemampuan bahasa asing (terutama bahasa Jepang dan bahasa Korea)
- Memiliki sertifikat vaksin Covid-19 (3X vaksin)
Informasi selengkapnya dan pengiriman lamaran kerja dapat dikirim ke bit.ly/GPU_nonfik. Oh iya, pelamar yang terpilih akan ditempatkan di Kompas Gramedia Jakarta, Jalan Palmerah Barat No. 29 – 32 Jakarta. Oke, tunggu apa lagi, kirimkan segera lamaran ke GPU.