Keren! Paduan Suara Undip Semarang Raih Hadiah Kedua Kompetisi Paduan Suara Internasional Taipei

Paduan Suara Universitas Diponegoro Semarang
Sumber :
  • tangkap layar You Tube/Tim's Music Corner

 

 

Paduan suara Universitas Diponegoro  dan paduan suara SMA St. Louis sesungguhnya mendapatkan poin yang sama, sehingga harus diambil voting. Setelah voting putaran kedua, paduan suara Universitas Diponegoro mendapatkan 4 suara, sedangkan paduan suara SMA St. Louis mendapatkan 3 suara. Oleh karena itu paduan suara Universitas Diponegoro meraih juara kedua dan SMA St. Louis mendapat juara ketiga. 

 

Pada kompetisi ini, juara pertama atau peraih Grand Prix Champion diperoleh The Mad Singer dari Hongkong. Perwakilan dari Taiwan sendiri, yaitu Women’s Choir of Taipei Philharmonic Civic Chorale didiskualifikasi dan tidak mendapatkan poin karena gagal memenuhi aturan Grand Prix.