PURWOREJO: Antusiasme Warga Saksikan Grebeg Budaya, Tetap Tinggi Meski Turun Hujan Deras

Grebeg Budaya di Purworejo, Jawa Tengah
Sumber :
  • purworejokab.go.id

Purworejo, WISATA Pj. Sekda Kabupaten Purworejo, R. Achmad Kurniawan Kadir bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Purworejo menyaksikan Grebeg Budaya di Jalan Proklamasi, depan kantor Bupati Purworejo, pada Minggu (16/02/2025) sore.

Pada kesempatan itu ditampilkan tarian kesenian dan gunungan hasil bumi dari semua kecamatan yang ada di Kabupaten Purworejo.

Pada puncak acara, warga saling memperebutkan gunungan.

16 bergada (pasukan) dari 16 kecamatan mengikuti Grebeg Budaya (Bergada) dalam rangka Peringatan Hari Jadi ke-194 Kabupaten Purworejo.

Dalam Grebeg Budaya ini, semua peserta memakai pakaian adat Jawa atau hasil kreasi yang dipadukan ciri khas wilayah kecamatannya.

Spring Water Baturaden sebagai Potensi Pengembangan Wellness Etnaprana Tourism dan JOMO bagi Kaum Stoik Muda

Grebeg Budaya di Purworejo, Jawa Tengah

Photo :
  • purworejokab.go.id
Selain itu juga menampilkan tarian khas di depan panggung kehormatan selama parade dilaksanakan.

Salah satu tari yang menarik masyarakat adalah kesenian dari Kecamatan Pituruh yakni Cingpoling.
Halaman Selanjutnya
img_title