RONALDO KWATEH: Bergabung ke MU, Demi Cocokologi, Netizen Minta Pakai Nomor Punggung 7

Ronaldo Kwateh
Sumber :
  • tvonenews.com

Jakarta, WISATA – Klub asal Thailand, Muangthong United sudah resmi merekrut pemain Timnas Indonesia, Ronaldo Kwateh.

Dalam rilis resminya, Muangthong United memperkenalkan striker Timnas Indonesia, Ronaldo Kwateh.

Ronaldo Kwateh menjadi pemain ASEAN ketiga yang bergabung dengan klub Thailand itu.

Selain Ronaldo, ada juga pemain Singapura, Jacob Mahler dan pemain Filipina, Scott Woods.

Cocokologi soal Ronaldo bermain di Muangthong United ini, dibahas oleh netizen Thailand.

Hal ini juga karena singkatan nama klub Muangthong United, yang mirip dengan Manchester United (MU).

Selain itu, Ronaldo juga kerap dikaitkan dengan nama mantan pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Dalam video perkenalan, Ronaldo bahkan mengikuti selebrasi dari Cristiano Ronaldo, Siuu.

"Ada Ronaldo," tulis netizen Thailand, dikutip dari laman resmi Muangthong United.

CRISTIANO RONALD: Kenapa Gak Bertato Seperti Lionel Messi dan Lainnya? Ternyata Ini Alasannya...

Ronaldo Kwateh

Photo :
  • tvonenews.com
Ronaldo menggunakan nomor punggung 99.

Namun karena namanya mirip dengan pemain sepak bola, Ronaldo, maka tak sedikit netizen yang memilihkan nomor punggung 7.

"Tolong berikan Ronaldo Indonesia nomor punggung 7," kata seorang netizen.

Sayangnya, Ronaldo tak bisa memilih nomor punggung 7 karena sudah dimiliki oleh gelandang Muangthong United, Sorawit Panthong.

Untuk itu, ia memilih jersey nomor punggung 27.

Pemain berusia 19 tahun itu mendapatkan julukan wonderkid dari klub, karena sebagai pemain debutan termuda di Timnas Indonesia.

(Sumber: tvonenews.com)