Sulawesi Selatan dan Rumah Sakit Baru yang Segera Beroperasi

Rumah sakit baru akan dibangun di Makassar
Sumber :
  • sulselprov.go.id

Makassar, WISATA – Provinsi Sulsel akan segera memiliki Rumah Sakit Khusus Jantung, Otak dan Kanker. Jika tidak ada kendala, rumah sakit yang sementara dibangun di Jalan Metro Tanjung Bunga Kota Makassar ini akan mulai beroperasi Bulan Juli 2024 mendatang.

Sukseskan Program Ketahanan Pangan, Ribuan Benih Ikan Ditebar di Danau Tempe

Hal tersebut terungkap dalam Refleksi Konsolidasi Program Kerja RS Vertikal Tahun 2024, yang dilaksanakan di Hotel The Rinra Kota Makassar, Sabtu, 20 Januari 2024. Kegiatan ini dihadiri Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin bersama Penjabat Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin.

Dalam sambutannya sebagai tuan rumah, Pj Gubernur Bahtiar memberikan apresiasi atas perhatian pemerintah pusat, khususnya Kementrian Kesehatan untuk Provinsi Sulsel. Dipilihnya Kota Makassar, Sulsel, sebagai lokasi pelaksanaan Refleksi Konsolidasi Program Kerja RS Vertikal Tahun 2024, merupakan bukti keseriusan Kementrian Kesehatan menjadikan wilayah ini sebagai pusat pengembangan dan edukasi, khususnya di bidang kesehatan. Termasuk upaya ke depan mengatasi ketimpangan infrastruktur di bidang kesehatan.

Pj. Gubernur Sulsel Jajaki Budidaya Pisang Cavendish di Lahan PTPN

"Di Sulsel juga saat ini sedang berlangsung Pembangunan RS UPT Vertikal di Makassar, yang didesain untuk dapat memberikan layanan komprehensif utamanya penyakit katastrofik secara paripurna (diagnostik, terapetik dan rehabilitatif). Sekaligus diciptakan untuk bersaing dengan rumah sakit lain di Kawasan Asia," jelasnya.

Rumah Sakit Jantung, Otak, dan Kanker, kata Bahtiar, juga diharapkan dapat mengurangi beban antrian layanan jantung, kanker dan stroke di wilayah Jawa, sekaligus memperluas jangkauan layanan dalam skala Nusantara. Jika tidak ada kendala, Bulan Juli 2024 ini sudah bisa beroperasi melayani masyarakat.

Menteri Kesehatan Kunjungi Tiga Rumah Sakit Pemerintah di Makassar

Bahtiar menyatakan, Sulsel sebagai pintu Indonesia Timur, akses ke Sulawesi, Maluku dan Papua, sejatinya memperbaiki bidang kesehatan di Sulsel, berarti memperbaiki Indonesia. 

"Tugas kami semua, Pemerintah Provinsi Sulsel dan kabupaten/kota siap mendukung sepenuhnya kebijakan Bapak Menteri Kesehatan di bidang kesehatan," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title