INFO HAJI: Update, Seorang Jemaah Haji Khusus Wafat di Madinah, 8.011 Jemaah Haji Khusus Tiba

Kabid Pengawasan Penyelenggara Ibadah Haji Khusus, Mujib Roni
Sumber :
  • kemenag.go.id

Jeddah, WISATAJemaah haji khusus terus berdatangan ke tanah suci.

INFO HAJI 2024: Simak, Ini 22 Rute Bus Salawat Menuju Masjidil Haram

Sampai dengan hari Jumat (16/06/2023), tercatat ada 7.546 jemaah haji yang sudah berada di tanah suci.

“8.011 jemaah sudah mendarat dan lebih dari 6.621di antaranya, berada di Makkah, lainnya masih di Madinah,” jelas Kabid Pengawasan Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK), Mujib Roni di Jeddah (16/06/2023).

INFO HAJI 2024: Gelombang Kedua Mulai Terbang Hari ini, 16 Kloter Jemaah Haji Tiba di Jedah

Menurut Mujib, jemaah haji khusus yang sudah mendarat di Arab Saudi terbagi dalam 45 penerbangan. Semuanya mendarat di Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

“Ada sebagian yang menuju Madinah terlebih dahulu, ada juga yang langsung ke Makkah,” terang Mujib.

INFO HAJI 2024: Pelunasan Biaya Haji Khusus Dibuka Mulai 12 – 15 Desember 2023, Yuk Segera Dilunasi

“Mereka yang sudah sampai di tanah suci, diberangkatkan oleh 107 PIHK,” sambungnya.

Mujib menambahkan, berdasarkan data dari Sistem Komputerisasi Pengelolaan Terpadu Umrah dan Haji Khusus (Siskopatuh), ada satu jemaah haji khusus yang wafat di Madinah, atas nama Surya Achmadi Saberan.

Halaman Selanjutnya
img_title