5 Tempat Wisata Mistis Tempo Dulu di Semarang, Kota Lunpia….Hiiii….
- Woro Juni Diastuti
Pada saat Gedung Marba direnovasi, pengawas perbaikan pembangunan Gedung Marba mengaku mendapatkan gangguan mistis. Gangguan aneh sering terjadi di halaman belakang. Para pekerja bangunan sering mendengar suara yang keras, entah seperti barang yang dilempar atau hantaman ke dinding.
Di lain waktu, para pekerja yang dalam keadaan setengah sadar, melihat sosok orang-orang Belanda, bahkan sampai disapa.
“Ada orang Belanda yang naik andong, padahal ini di dalam ruangan. Kemudian ada juga yang naik sepeda lalu membunyikan bel,” katanya.
Restoran ini memang tidak asing di dalam dunia kuliner. Resto ini tampil dengan ciri khas bangunan Kota Lama Semarang yang eksotik.
Restoran Pringsewu menempati salah satu gedung lama yang dahulu merupakan kantor pusat NV. Kian Gwan, perusahaan multinasional masa kolonial Belanda yang dimiliki oleh Oei Tiong Ham, orang paling kaya di Asia Tenggara.
Restoran ini menggunakan bangunan yang terdiri dari dua lantai yang masih mempertahankan bentuk aslinya yang menarik wisatawan dari luar kota dan mancanegara. Bangunan ini menjadi salah satu dari sekian banyak bangunan yang masuk dalam cagar budaya.
Ada hal yang tidak biasa di suatu ruangan, yang dulu merupakan tempat brankas Oei Tiong Ham. Bagi orang yang “peka”, hawanya sangat berat, dada terasa sesak dan membuat mual. Konon ini adalah tanda bahwa orang tersebut tertekan oleh energi dari suatu makhluk astral.