SINGKAWANG: Festival Cap Go Meh 12 Februari 2025, Harmoni Tradisi Menuju Pentas Global

Puncak Perayaan Imlek dan Festival Cap Go Meh, 12 Februari 2025
Sumber :
  • infopublik.id

Pontianak, WISATA – Menjelang perayaan Imlek dan Cap Go Meh tahun 2024, Panitia Pelaksana Imlek dan Cap Go Meh Kota Singkawang, Kalimantan Barat (Kalbar) menggelar audiensi dengan Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson, di Kota Pontianak, Kalbar pada hari Senin (2/12/2024).

Dalam audiensi ini, Ketua Panitia Pelaksana Perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2025, Aulia Chandra, memaparkan rencana dan persiapan menjelang perayaan Imlek dan Cap Go Meh di Kota Singkawang.

"Kami menginformasikan serangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan, mulai dari penghiasan kota hingga puncak perayaan Imlek dan Festival Cap Go Meh yang jatuh pada 12 Februari 2025," ujarnya.

Aulia menambahkan, pada puncak acara, panitia akan mengundang sejumlah pejabat negara, termasuk Menteri Pariwisata, beberapa menteri terkait, pejabat Provinsi Kalbar, dan tamu kehormatan lainnya.

"Selain menginformasikan persiapan, kami berharap dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Kalbar agar event ini dapat berskala internasional," harapnya.

Sementara itu, Pj Gubernur Kalbar, Harisson, memberikan respons positif terhadap laporan tersebut.

Harisson menyatakan, pemerintah provinsi akan mendukung penuh kesuksesan perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2025, yang telah menjadi even tahunan besar di Singkawang.

"Sebagai kegiatan tahunan yang besar, kita harus mematangkan segala bentuk persiapan, apalagi ini ditargetkan menjadi even berskala internasional," ujar Harisson.

Harisson juga menekankan pentingnya untuk memperhatikan aspek teknis, untuk memastikan acara berjalan lancar, terutama karena acara ini akan dihadiri tamu dari dalam dan luar negeri.

"Saya mengingatkan panitia untuk terus membangun komunikasi dengan semua pihak. Persiapan teknis, seperti akomodasi hotel dan kelancaran acara, harus dimatangkan dengan baik," tambahnya.

Pemprov Kalbar menyadari pentingnya kolaborasi dengan pihak Pemkot Singkawang untuk mewujudkan perayaan yang bukan hanya meriah secara lokal, tetapi juga diakui secara internasional.

"Dukungan penuh dari berbagai pihak, diharapkan dapat menjadikan Imlek dan Cap Go Meh 2025 sebagai tonggak baru dalam promosi budaya dan pariwisata Kalimantan Barat," katanya.

(Sumber: infopublik.id)