Indonesia Tandatangani MoU Pembelian 24 Unit Pesawat Tempur F-15EX Baru dari Amerika Serikat

Prabowo Subianto Menyaksikan Penandatanganan MOU
Sumber :
  • Twitter Kemhan RI

 

Jakarta, WISATA - Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengumumkan bahwa Indonesia telah resmi menandatangani nota kesepahaman atau MoU sebagai komitmen pembelian 24 unit pesawat tempur F-15EX baru dari Amerika Serikat (AS). Keputusan penting ini diumumkan dalam unggahan resmi di akun Instagram pribadinya.

"Pada hari ini, kami telah menandatangani MoU sebagai komitmen pembelian 24 Unit Pesawat Tempur F-15EX yang berlangsung di The Boeing Company, St. Louis, Missouri. Kami juga dengan bangga mengumumkan bahwa pihak AS telah memberikan kode khusus bagi Pesawat F-15EX Indonesia, yakni F-15IDN," tulis Menteri Pertahanan Prabowo dalam unggahan tersebut.

 

Di Depan Pesawat Tempur F-15EX,

Di Depan Pesawat Tempur F-15EX,

Photo :
  • Twitter Kemhan RI

 

Tak hanya menjadi tanda tangan formal, Menteri Prabowo juga terlihat menyaksikan proses penandatanganan MoU ini. Setelah penandatanganan, ia juga berkesempatan untuk meninjau unit pesawat tempur F-15EX di kantor Boeing.