Vietnam Makin Iri Lihat Kekuatan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia U-23
Sumber :
  • tvonews.com

Jakarta, WISATA - Pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia semakin mendekat, dan sorotan kini tertuju pada Timnas Indonesia yang dipandang semakin menakutkan oleh media Vietnam Soha. Pasukan Garuda dipuji karena kekuatan skuadnya yang semakin mengesankan, terutama setelah pengumuman 22 pemain yang dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong.

TIMNAS U-20 INDONESIA: Jens Raven Cetak Gol Lagi, Suporter Minta Gantikan Rafael Struick

Timnas Indonesia akan menghadapi dua pertandingan penting melawan Irak dan Filipina pada Juni mendatang. Kedua laga ini menjadi penentu nasib bagi langkah mereka menuju babak selanjutnya.

Selain beberapa pemain muda berbakat yang bersinar di Piala Asia U-23 2024, seperti Ernando Ari, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Marselino Ferdinan, dan Rafael Struick, skuad Garuda juga didukung oleh pemain berpengalaman seperti Jordi Amat, Jay Idzes, Asnawi Mangkualam, Sandy Walsh, serta dua tambahan terbaru, Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye.

RANKING FIFA: Indonesia Naik Empat Tingkat ke-129 Sejak Kamis (20/9/2024)

Menurut laporan Media Vietnam Soha, Timnas Indonesia tidak hanya memiliki kekuatan yang luar biasa, tetapi juga mendapatkan persiapan maksimal menjelang pertandingan-pertandingan tersebut.

Sebelum bertanding, pelatih Shin Tae-yong telah menjadwalkan pertandingan persahabatan pada 2 Juni untuk mengevaluasi kekuatan timnya.

RAFAEL STRUICK: Pindah Klub Australia, Apa Kata Pelatih Shin Tae-yong? STY Justru Mendukung...

Di grup F kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia unggul 4 poin dari Vietnam. Keuntungan ini semakin diperbesar dengan fakta bahwa dua laga terakhir Garuda akan dimainkan di kandang sendiri, di Stadion Gelora Bung Karno.

Dengan satu kemenangan lagi, Timnas Indonesia akan memastikan diri melaju ke babak ketiga kualifikasi, sementara peluang Vietnam semakin menipis. Meskipun demikian, Vietnam bertekad untuk memanfaatkan setiap kesempatan, baik untuk meraih poin di peringkat FIFA maupun untuk meningkatkan performa mereka di panggung internasional di bawah bimbingan pelatih Philippe Troussier.

Halaman Selanjutnya
img_title