MAARTEN PAES: Sekjen PSSI Kasih Bocoran Sidang Maarten Paes, Tapi Bung Ropan Ragu

Maarten Paes
Sumber :
  • tvonenews.com/FC Dallas Official

Jakarta, WISATA – Jadi tidaknya keberadaan Maarten Paes di Timnas Senior Indonesia menjadi topik hangat di kalangan pengamat sepak bola, terutama menjelang babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun sayang, peluang kiper klub Dallas FC untuk membela skuat Garuda melawan Arab Saudi dan Australia, makin menipis.

Hingga kini, jadwal sidang CAS (Court of Arbitration for Sport) yang menjadi penentu kelayakan Paes untuk bermain bagi Indonesia belum jelas.

Wajar saja, bila hal itu menimbulkan kekhawatiran di kalangan pendukung Timnas.

Sementara itu, pengamat sepak bola, Bung Ropan, mengungkapkan keraguannya terkait kehadiran Paes dalam laga penting tersebut.

KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Prediksi Pemain Timnas Vs Bahrain, Paes Fit, Marselino Cadangan?

Maarten Paes

Photo :
  • tvonenews.com
"Sekarang masih menjadi tanda tanya, apakah bisa ikut atau tidak, Maarten Paes. Belum ada kabar, info terbaru yang A1. Saya sendiri ragu, dia bisa lawan Arab dan Australia," ujar Bung Ropan dalam kanal YouTube-nya, pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Partisipasinya di Timnas Belanda U-21 yang telah melewati batas usia yang diizinkan oleh FIFA, menjadi penghalang dalam karier internasionalnya bersama Indonesia.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi, sebelumnya mengumumkan bahwa sidang terkait kasus Paes dijadwalkan pada 15 Agustus 2024, dengan hasil yang diharapkan keluar pada 18 Agustus.

"15 Agustus sidang (Maarten Paes). Tanggal 18 pengumuman. Insyaallah kita akan berusaha memenangkan itu," ungkap Yunus Nusi.

Namun, berdasarkan penelusuran di laman resmi CAS, tidak ada sidang yang dijadwalkan pada tanggal tersebut.

Bung Ropan menyatakan, absennya Paes bisa berdampak serius pada hasil pertandingan.

"Kalau melawan Arab Saudi kalah, itu berbahaya buat kita. Apalagi bertemu lawan lebih kuat, Australia. Paling tidak kalau dapatkan 1 poin enak," tambahnya.

Mengapa kehadiran Maarten Paes di Timnas Indonesia begitu penting?

Sejauh ini, kiper berusia 26 tahun itu, telah menunjukkan performa impresif selama berkarier di luar negeri.

Paes, saat ini bermain untuk FC Dallas di Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat.

Di klub itu, ia telah menjadi pilar penting bagi klub dengan penampilan konsisten sepanjang musim.

Menurut catatan Transfermarkt, Paes telah mencatat lebih dari 100 penampilan profesional di berbagai kompetisi, dengan beberapa kali meraih clean sheet yang membantu timnya meraih kemenangan krusial.

Prestasi Paes tidak hanya di klub, tetapi juga di level internasional.

Maarten Paes

Photo :
  • tvonenews.com/IG:Maarten Paes
Meskipun hanya tampil untuk Timnas Belanda U-21, pengalamannya di kancah Eropa memberikan bekal berharga bagi Timnas Indonesia, terutama dalam menghadapi tim-tim kuat seperti Arab Saudi dan Australia.

Kehadirannya di bawah mistar gawang akan memberikan rasa aman bagi lini pertahanan Indonesia yang sedang berjuang untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Di sisi lain, absennya Maarten Paes juga membuka peluang bagi kiper lain di Timnas Indonesia untuk menunjukkan kemampuannya.

Namun dengan pengalaman dan kualitas yang dimiliki Paes, kehadirannya tentu menjadi keuntungan besar bagi skuat Garuda.

Bung Ropan menambahkan, jika Paes tidak bisa tampil, pelatih Shin Tae-yong harus mencari strategi alternatif untuk menjaga keseimbangan tim, terutama saat menghadapi lawan yang lebih kuat.

Hasil sidang CAS yang ditunggu-tunggu akan menjadi penentu nasib Paes di Timnas Indonesia, sekaligus menjadi momen penting dalam perjalanan Indonesia menuju Piala Dunia 2026.

(Sumber: tvonenews.com)


KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Duh, Soal Kondisi Terkini Maarten Paes, Shin Tae-yong Bilang...