GORONTALO: Merlan : Festival Maleo Ajang Promosi Objek Wisata Lombongo
- berita.bonebolangokab.go.id
Gorontalo, WISATA – Plt. Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli bersyukur Kabupaten Bone Bolango kembali dipercaya sebagai lokasi pelaksanaan Festival Maleo 2023, apalagi digelar di Objek Wisata Lombongo.
Menurut Merlan, pemilihan tempat tersebut, sangat banyak manfaatnya bagi daerah ini dan masyarakat sekitar, diantaranya sebagai ajang promosi kembali Objek Wisata Lombongo yang memiliki ciri khas yang tidak dimiliki oleh objek wisata lainnya di Gorontalo.
“Pemilihan lokasi Lombongo sebagai pelaksanaan Festival Maleo ini sudah sangat tepat, karena dapat mengakselerasi industri pendukung pariwisata, sekaligus dapat meningkatkan aktivitas perekonomian masyarakat UMKM yang ada,” ujar Merlan Uloli saat memberikan sambutan pada puncak Festival Maleo 2023, Sabtu (25/11/2023).
Festival Maleo, jelas Merlan, pada dasarnya dilaksanakan sebagai salah satu tugas dalam promosi, informasi konservasi sumber daya alam hayati dan ekosistemnya, serta pengembangan dan pemanfaatan jasa lingkungan dan pariwisata alam.
Hal itu, kemudian diwujudkan dalam berbagai kegiatan dan perlombaan, seperti workshop/pelatihan, perlombaan meliputi lomba fotografi satwa liar serta lomba video pendek.
Selain itu, seminar/simposium, talk show, pentas seni, pameran fotografi satwa liar dan pemutaran video pendek wisata.
“Festival Maleo ini juga dijadikan ruang bagi masyarakat sebagai media penyuluhan konservasi sumber daya alam dan tontonan yang apresiatif,” terang Plt. Bupati.
Merlan menyatakan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango akan terus mensupport kegiatan Festival Maleo di tahun-tahun mendatang dan akan menjadi agenda rutin, yang akan dikolaborasi secara bersama. Tentu akan melibatkan pelaku UMKM, para milenial dan masyarakat untuk ikut mensukseskan kegiatan festival ini.
“Saya menyampaikan kepada pihak Balai TNBNW dan juga Pemprov Gorontalo, bahwa kami selalu terbuka untuk berkolaborasi dan bekerja sama dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan seperti ini, dan kami akan terus mensupport pelaku UMKM yang ada di Objek Wisata Lombongo,” imbuh Ketua Pimpinan Cabang Muslimat NU Bone Bolango itu.
Festival Maleo sendiri merupakan rangkaian acara dalam rangka International Maleo’s Day yang diisi dengan berbagai kegiatan yang dilaksanakan pada bulan Oktober – November 2023.
Tujuannya untuk mengenalkan, mengembangkan serta mempromosikan berbagai hal yang terkait dengan potensi kawasan Taman Nasional Bogani Nani Wartabone (TNBNW) sekaligus momentum untuk merayakan Hari Maleo Sedunia.
(Sumber: berita.bonebolangokab.go.id)