Denny Indrayana: Cawe-cawe Presiden Jokowi yang menegaskan tidak akan netral semakin membahayakan

Denny Indrayana: Cawe-cawe Presiden Jokowi bahayakan keadilan
Sumber :
  • IG dennyindrayana99

WisataMantan Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Denny Indrayana kembali mengundang perhatian publik. Kali ini, melalui akun instagram dennyindrayana99 dari Melbourne, ia menulis tentang Partai Nasdem yang sedang digoyang dan diserang.

Cak Imin: Koalisi Perubahan Selesai, Namun Kerjasama Tetap Terbuka

"Informasi terakhir, Partai Nasdem kembali digoyang dan diserang. Kali ini yang dijadikan sasaran tembak adalah dua menteri kader Nasdem lainnya di kabinet. Menteri SYL akan dijeratkan dugaan pidana narkoba, sedangkan Menteri SN dijerat dengan dugaan kasus korpusi", ujar Denny Indrayana.

Lanjut Denny,”Hukum tidak boleh diterapkan diskriminatif, memilih dan memilah kasus. Memukul lawan oposisi, sambil merangkul kawan koalisi. Hukum yang tajam ke bawah dan tumpul ke atas, diterapkan tidak adil, akan menjadi penyebab hancurnya suatu bangsa”.

Denny pun mengutip sebuah hadist,”Dalam suatu Hadist, Rasullullah Muhammad SAW diriwayatkan marah Ketika sorang sahabat mengusulkan pengurangan hukuman kepada anak kepala suku Makhzumiyah. Rasullah bersabda penyebab binasa dan hancurnya suatu bangsa adalah karena hukum yang diterapkan secara diskriminatif”.

Tambahnya,”Untuk menegaskan bahwa hukum harus tegas kepada semua, Rasulullah berseru, ”Seandainya Fatimah Binti Muhammad yang mencuri, saya sendiri yang akan memotong tangannya”.

Di akhir tulisanya, ia menyatakan,”Saya berpendapat, cawe-cawe Presiden Jokowi yang memperalat kasus hukum demi kepentingan melanggengkan kekuasaan, untuk membubarkan koalisi lawan politik, sambil menjegal pencalonan Anies Baswedan sangat berbahaya, dan sebagaimana diingatkan Rasulullah, bisa mendorong Indonesia ke jurang kehancuran”.

Sontak, IG Denny langsung mendapat reaksi dari warga net. Sejak ditulis 2 jam lalu, sudah mendapat 352 likes.

INFO LOKER: Jangan Lewatkan "Sukoharjo Job Fair 2024', Ada 40 Perusahaan Ternama Cari Karyawan

Komentarpun bermunculan. Diantarnya dari bkprmi_real)banjarbau,” Kalau ternyata tuduhan ini tidak benar, apa tanggung jawab DENNY INDRAYANA ......???. Akun ini kemudian menambahkan,” Jangan lempar isu yg meresahkan masyarakat......”

Tanggapan lainnya dari nizar.akbr,” Sebenarnya gampang buat nasdem untk melawan kalo memang semua tuduhan kepada menteri2 mereka itu fitnah , buka aja di publik apa keburukan yg terjadi selama 10 tahun ini di pemerintahan , nasdem kan 10 tahun di kabinet bersama Pak Jokowi tentu nya tau dapur dan bumbu2 di kabinet , tp sampai sekarang publik belum melihat perlawanan dari nasdem … justru yg ada narasi2 liar yg blm tentu benar juga kan …menarik sangat menarik publik menunggu babak selanjutnya”

Lee Sang-Yi dan Han Ji-Hyun Jadi Pemeran Utama Drama Spin-Off Baru Berjudul ‘The CEO’s Meal Plan’

Sementara imamrobanwood mengatakan,”Jangan gentar, Gusti mboten sare.., apapun bentuk kezaliman semoga segera akan terbalas. Siapapun, maka lebih obyektif bila tdk terkait parpol . Akan lbh obyektif dalam kritisi”.

Akun Aco_memeto menulis,” Prof prof...semoga statement² anda mulai dari bocoran putusan MK sampai informasi hari ini ada yg bisa terbukti...kl cuma presipsi pribadi andi yg selalu mengatasnamakan bocoran dan informasi...berarti integritas prof harua mulai dipertanyakan sama masyarakat nih...”.