UGM Gandeng TNI AD, Siap Kenalkan Budi Daya Ternak Domba di Kalangan Prajurit

UGM - TNI AD Kenalkan Budi Daya Ternak Domba untuk Prajurit
Sumber :
  • ugm.ac.id

“Melalui integrasi strategis peternakan domba, kami bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kemandirian, kewirausahaan, dan tanggung jawab sosial di antara prajurit kami sekaligus berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat dan ketahanan bangsa Indonesia,” katanya.

Program untuk meningkatkan kemandirian ekonomi para prajurit TNI ini, menurut Anan, bukan sebagai kegiatan bisnis untuk kepentingan pribadi atau perorangan, sebab hal itu dilarang menurut Pasal 39 UU Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI.  

Sebaliknya, ia mendorong lahirnya kewirausahaan sosial yang bertujuan untuk sosial kemasyarakatan.