INFO HAJI 2024: Kini, Ada Tempat Penyimpanan Air Cadangan pada Tenda Jemaah Indonesia di Mina
Selasa, 5 Maret 2024 - 18:00 WIB
Sumber :
- kemenag.go.id
Mina, WISATA – Tenda jemaah haji di Mina, Arab Saudi, kini dilengkapi dengan tempat penyimpanan air cadangan.
Hal ini disiapkan pihak pemerintah kerajaan Arab Saudi untuk mengantisipasi, jika ada keterlambatan pasokan air saat puncak haji.
Musim Haji 1444 H/2023 M lalu, sempat diwarnai dengan keterlambatan pasokan air di beberapa tenda jemaah.
Sebagai langkah mitigasi, pihak Arab Saudi pada tahun ini menyiapkan tempat penyimpanan air cadangan.
"Hari ini, kami meninjau tenda yang akan di tempati jemaah haji Indonesia pada operasional 1445 H/2024 M. Kita lihat, pihak Saudi sedang siapkan tempat penyimpanan air cadangan," ujar Direktur Pengelolaan Dana Haji dan Sistem Informasi Haji dan Umrah, Ramadan Harisman di Mina, Minggu (3/3/2024).
"Tempat penyimpanan air cadangan itu berupa tabung-tabung besar yang ditanam pada sejumlah area di sekitar tenda jemaah haji Indonesia di Mina," sambungnya.