Kawasan Malino, Daya Tarik Wisata di Kabupaten Gowa yang Indah dan Sejuk

Hutan Pinus Malino
Sumber :
  • instagram lembanna_id repost @thariqrasyidi

Dodol dan Teng-Teng, Oleh-oleh Khas Malino

Photo :
  • instagram khas_malino
Gunung Kelud: Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi Para Pecinta Alam

Kebanyakan orang dari Makassar memakai kendaraan pribadi jika berkunjung ke Malino, namun ada juga kendaraan umum berupa angkot yang di Makassar disebut petek-petek. Dari terminal Sungguminasa Kabupaten Gowa, ada petek-petek warna merah yang dapat mengantar sampai ke Kota Wisata Malino.

Mengunjungi Malino tidak akan puas jika hanya dalam waktu satu hari saja. Jika Anda berminat bermalam, jangan khawatir karena tersedia banyak hotel, villa, dan penginapan untuk menginap. Di sekitar wilayah air terjun tersedia penginapan dengan tarif hanya Rp50.000 per malam. Atau ada pilihan yang lebih menarik lagi yaitu bermalam di area perkemahan di hutan pinus. 

SRAGEN: Ini Lho, Kepompong Ulat Jati alias Enthung, Camilan Ekstrem Kaya Nutrisi

Satu lagi daya tarik wisata di Malino adalah tersedia kuda yang disewakan. Anda dapat berjalan-jalan dari hutan pinus sampai Kota Malino dengan menunggang kuda, atau jalan-jalan ke area kebun teh dan ke area kebun tanaman hortikultura.  Bagaimana, Anda tertarik berkunjung ke Malino? Mari ke Malino dan rasakan kesejukan yang segar khas daerah pegunungan.