KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Tekuk Vietnam 1-0, Indonesia Merangsek ke Urutan Dua Klasemen
Jumat, 22 Maret 2024 - 07:52 WIB
Sumber :
- pssi.org
Jakarta, WISATA – Timnas Senior Indonesia, akhirnya mampu memetik kemenangan pertama di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dalam pertandingan ketiga Grup F, Kamis (21/4/2024) malam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Indonesia mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0.
Satu-satunya gol, dicetak Egy Maulana Vikri pada babak kedua, menit 52.
Baca Juga :
KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Media Vietnam Senang Pratama Arhan Bakal Absen Lawan Vietnam
Nathan Tjoe-A-On
Photo :
- pssi.org
Dengan tambahan tiga poin ini, tim asuhan Shin Tae-yong, kini mengoleksi nilai empat dari tiga laga.
Selisih dua poin dengan pimpinan klasemen Irak, yang baru memainkan dua laga.
Sedangkan Vietnam, turun satu peringkat ke posisi ketiga dengan nilai tiga dari tiga kali pertandingan.
Filipina bergeser ke posisi empat dengan nilai satu, dari dua pertandingan yang telah dimainkan.
Jay Idzes - Marselino Ferdinan
Photo :
- pssi.org
"Alhamdulillah, akhirnya kita memenangkan laga melawan Vietnam. Apresiasi kepada penampilan pemain yang tampil disiplin dalam pertandingan ini. Terima kasih juga penonton yang sudah datang langsung, maupun yang menyaksikan dari layar kaca serta doanya untuk kemenangan Timnas," ujar Erick Thohir.
Erick menambahkan bahwa kemenangan ini, merupakan yang pertama kali pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga :
KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: Lemparan Arhan Disorot Dunia, Lemparan Jauh Paling Berbahaya
Timnas Senior Indonesia Berfoto Usai Laga Melawan Vietnam
Photo :
- pssi.org
"Jaga kondisi, disiplin, latihan yang keras. Ikuti semua instruksi dari pelatih. Buktikan kita bisa tampil baik juga di Vietnam nanti. Tentu kita ingin terus menjaga peluang, bisa lolos ke fase berikutnya, kualifikasi Piala Dunia 2026," ungkap Erick.
(Sumber: pssi.org)