INFO HAJI 2024: Kenalkan, Si Cantik Mahira, Mahasiswi UIN Ar Raniry, Jemaah Haji Termuda Asal Aceh

Mahira (19 Tahun), Jemaah Haji Termuda Asal Aceh
Sumber :
  • kemenag.go.id

Jedah, WISATA – Namanya Mahira, gadis cantik asal Aceh.

Senyum manisnya tak mampu menyembunyikan raut bahagianya, saat tiba di bandara King Abdul Aziz International Airport (KAAIA), Jedah.

Bersama kedua orangtuanya, Mahira yang berusia 19 tahun, melaksanakan ibadah haji tahun ini.

Mahira, saat ini sedang menempuh pendidikan di semester 2 jurusan Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir di UIN Ar Raniry Aceh.

Drh. Ismu Subroto Tampil di Prangko Prisma: Simbol Kejayaan Peternakan Brebes

Mahira (19 Tahun), Jemaah Haji Termuda Asal Aceh

Photo :
  • kemenag.go.id
Mahira menjadi jemaah haji termuda asal Aceh.

“Saya bersyukur atas kesempatan menunaikan ibadah haji di usia muda. Terlebih lagi bisa didampingi kedua orang tua,” ungkapnya kepada petugas haji yang menyambutnya di Bandara Jedah, Rabu (29/5/2024).

Putri pertama dari pasangan Suhaimi Abdullah yang berumur 50 tahun dan Hasnawati Abdullah, berusia 50 tahun ini, tergabung dalam kelompok terbang (kloter) pertama Embarkasi Aceh (BTJ-01).

Mahira pun bertutur, orang tuanya mendaftarkannya berhaji ketika usianya masih 12 tahun.

Ia pun telah lama menantikan hari, untuk dapat menapakkan kakinya di tanah suci hingga 7 tahun lamanya.

Mahira mengaku telah melakukan berbagai persiapan, terutama persiapan untuk kesehatan dan mental, sehingga ibadah haji yang akan dijalankannya bisa terselesaikan dengan sempurna.

“Harapannya setelah ini bisa umrah dulu, yang paling utama, rukun haji bisa terselesaikan dengan sempurna sehingga mendapatkan haji mabrur,” harapnya.

Prangko Eksklusif Bergambar Kepala DPKH Brebes: Kolaborasi Besar dalam Dunia Peternakan

Mahira Berangkat Haji bersama Kedua Orangtuanya

Photo :
  • kemenag.go.id
Ditanya tentang doa khusus yang dipanjatkan selama di tanah suci, Mahira mengungkapkan, ingin memanjatkan doa khusus agar kedua orang tuanya selalu sehat, dan diwafatkan dalam keadaan yang husnul khatimah, dipermudah rezekinya, dan masuk surga.

Mahira mengaku terkesan dengan keramahan dan layanan yang diberikan petugas.

Ia mengapresiasi layanan petugas yang mengusung haji ramah lansia.

“Petugas haji, masya Allah tahun ini sangat bagus, sangat ramah lansia, tapi bukan hanya peduli pada lansia saja, sama kami yang muda-muda ini, petugas juga peduli. Alhamdulillah,” tandasnya.

(Sumber: kemenag.go.id)