Gamma Grape Experience Tempat Wisata Petik Buah Baru yang Wajib bagi Anda Penggemar Anggur

Wisata petik buah
Sumber :
  • IG/gammaexperience

Malang, WISATA – Gamma Grape Experience adalah destinasi wisata kebun anggur yang terletak di Jalan Raya Sukoanyar, Cokro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang. Jika Anda ingin berburu anggur berkualitas di Malang, Anda wajib untuk berkunjung dan berwisata ke Gamma Grape Experience.

Berbeda dengan wisata petik buah pada umumnya, di kebun anggur Gamma Grape Experience yang mempunyai luas areal sekitar tujuh ribu meter itu, pengunjung bisa mengeksplor puluhan jenis anggur. Pengunjung bisa memetik anggur langsung dari kebunnya yang luas, yang mempunyai lebih dari 96 varietas anggur yang ditanam secara organik.

Diantaranya ada varietas Heliodorus, Nelson, Harrold, Baykonur, Academic, Autumn King, Shine Muscat, dan lain lain, dari jenis yang biasa hingga varietas langka. Selain itu ada juga tur edukasi tentang proses pembibitan, pertumbuhan, dan panen anggur, yang disediakan dengan pemandu. Tur edukasi ini cocok bagi Anda yang hobi bertanam, penyuka anggur, maupun edukasi untuk anak dan keluarga.

Buah Anggur

Photo :
  • IG/gammaexperience

Dilansir dari sosial medianya, Gamma Grape Experience juga mempunyai beberapa wahana unggulan. Mulai dari restoran, kolam pemancingan keluarga, Gamma Town Street (GTS), hingga penginapan berbentuk cottage. GTS ini merupakan area makanan, dengan menu-menu yang familiar di masyarakat. Namun di Restoran Gamma Grape Experience ada menu andalan yang unik dan wajib untuk dicoba, yaitu kopi anggur dan nasi goreng anggur. Kedua sajian ini benar-benar memiliki cita rasa dan sensasi berbeda, serta tentu saja nikmat di lidah.

Wisata petik buah

Photo :
  • IG/gammaexperience

Bagi pengunjung yang ingin memetik anggur, dikhususkan untuk memetik anggur yang akan dibeli. Dimana sebelumnya sudah diarahkan oleh pihak pemandu, jenis anggur, tingkat kematangan, hingga harga setiap 100 gram.

Gamma Grape Experience buka setiap hari, Senin-Jumat buka sejak pukul 10.00 sampai 22.00 WIB, dan di akhir pekan buka lebih awal di pukul 08.00 WIB dengan waktu tutup sama. Harga tiket masuk di hari aktif (weekday) seharga Rp 15 ribu dan di akhir pekan (weekend) Rp 25 ribu. untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi akun Instagram @gammaexperience.

Jadi tunggu apalagi? Segera jadwalkan akhir pekan Anda bersama keluarga untuk berkunjung ke Gamma Grape Experience

Malang, WISATA – Gamma Grape Experience adalah destinasi wisata kebun anggur yang terletak di Jalan Raya Sukoanyar, Cokro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang. Jika Anda ingin berburu anggur berkualitas di Malang, Anda wajib untuk berkunjung dan berwisata ke Gamma Grape Experience.

Berbeda dengan wisata petik buah pada umumnya, di kebun anggur Gamma Grape Experience yang mempunyai luas areal sekitar tujuh ribu meter itu, pengunjung bisa mengeksplor puluhan jenis anggur. Pengunjung bisa memetik anggur langsung dari kebunnya yang luas, yang mempunyai lebih dari 96 varietas anggur yang ditanam secara organik.

Diantaranya ada varietas Heliodorus, Nelson, Harrold, Baykonur, Academic, Autumn King, Shine Muscat, dan lain lain, dari jenis yang biasa hingga varietas langka. Selain itu ada juga tur edukasi tentang proses pembibitan, pertumbuhan, dan panen anggur, yang disediakan dengan pemandu. Tur edukasi ini cocok bagi Anda yang hobi bertanam, penyuka anggur, maupun edukasi untuk anak dan keluarga.

Buah Anggur

Photo :
  • IG/gammaexperience

Dilansir dari sosial medianya, Gamma Grape Experience juga mempunyai beberapa wahana unggulan. Mulai dari restoran, kolam pemancingan keluarga, Gamma Town Street (GTS), hingga penginapan berbentuk cottage. GTS ini merupakan area makanan, dengan menu-menu yang familiar di masyarakat. Namun di Restoran Gamma Grape Experience ada menu andalan yang unik dan wajib untuk dicoba, yaitu kopi anggur dan nasi goreng anggur. Kedua sajian ini benar-benar memiliki cita rasa dan sensasi berbeda, serta tentu saja nikmat di lidah.

Wisata petik buah

Photo :
  • IG/gammaexperience

Bagi pengunjung yang ingin memetik anggur, dikhususkan untuk memetik anggur yang akan dibeli. Dimana sebelumnya sudah diarahkan oleh pihak pemandu, jenis anggur, tingkat kematangan, hingga harga setiap 100 gram.

Gamma Grape Experience buka setiap hari, Senin-Jumat buka sejak pukul 10.00 sampai 22.00 WIB, dan di akhir pekan buka lebih awal di pukul 08.00 WIB dengan waktu tutup sama. Harga tiket masuk di hari aktif (weekday) seharga Rp 15 ribu dan di akhir pekan (weekend) Rp 25 ribu. untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi akun Instagram @gammaexperience.

Jadi tunggu apalagi? Segera jadwalkan akhir pekan Anda bersama keluarga untuk berkunjung ke Gamma Grape Experience