5 Fasilitas Hotel yang Sering Dianggap Gratis Padahal Tidak!

Kamar Hotel
Kamar Hotel
Sumber :
  • unsplash

2. Laundry dan Setrika

Beberapa hotel menyediakan laundry bag dan daftar harga laundry di dalam lemari. Banyak tamu mengira layanan ini gratis, terutama jika menginap di hotel berbintang. Tapi kenyataannya, layanan laundry dan penyetrikaan hampir selalu berbayar, bahkan di hotel kelas atas.

Biaya laundry hotel biasanya dihitung per potong pakaian, bukan per kilogram seperti laundry biasa. Jadi bisa jauh lebih mahal, apalagi untuk baju formal atau bahan khusus.

Tips:
Kalau kamu butuh mencuci baju, pastikan dulu harganya atau gunakan jasa laundry di luar hotel jika ingin lebih hemat.

3. Telepon di Kamar Hotel

Panggilan telepon dari kamar hotel—baik ke nomor lokal maupun internasional—bisa dikenai biaya tambahan yang tidak sedikit. Meskipun terlihat seperti bagian dari fasilitas kamar, setiap menit percakapan bisa ditagihkan secara otomatis.

Bahkan beberapa hotel mengenakan biaya meskipun panggilan tidak terjawab, terutama untuk sambungan ke luar negeri.