KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026: STY Bela Hokky Caraka Meski Tampil Kurang Maksimal

Shin Tae-yong (STY)
Sumber :
  • tvonenews.com/Ilham Giovani

Jakarta, WISATA – Pelatih Timnas Senior Indonesia, Shin Tae-yong (STY) memberi pembelaan, terkait peforma penyerang muda Timnas Indonesia, Hokky Caraka yang tampil kurang maksimal, saat laga menghadapi Vietnam.

Hokky Caraka diturunkan sebagai pemain sejak awal laga, saat Timnas Indonesia menang tipis 1-0 atas Vietnam, pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (21/3/2024) malam.

Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, STY selaku pelatih Timnas Indonesia memutuskan untuk menurunkan pemain PSS Sleman tersebut dan menduetkannya dengan Rafael Struick.

Keputusan STY tersebut sempat dipertanyakan awak media pada sesi konferensi pers, seusai pertandingan melawan Vietnam tersebut.

Menurut STY, memainkan Hokky Caraka sejak menit awal, merupakan salah satu dari taktiknya untuk menghadapi Vietnam.

Hokky Caraka

Photo :
  • pssi.org
“Jika ditanya kenapa Hokky jadi starter, ya bingung juga saya harus jawab apa, karena itu taktik dari saya juga,” ujar STY dalam konferensi pers tersebut.

Penampilan Timnas Indonesia di babak pertama menggunakan pola dua penyerang tidak berjalan baik, sehingga pada babak kedua, STY memutuskan mengganti Hokky dengan Egy Maulana Vikri.

Terbukti, masuknya Egy pada babak kedua berhasil membuat Timnas Indonesia menciptakan gol semata wayang pada menit 52’.

“Kalau mau jawab kenapa tidak baik performa di babak pertama, seperti tadi ya, tanggal 18 hanya latihan pemulihan, tanggal 19 dan 20 latihan taktik, sehingga tidak maksimal dan performa kurang baik,” jelas STY.

Timnas Senior Indonesia Berfoto Usai Laga Melawan Vietnam

Photo :
  • pssi.org
Walaupun Hokky bermain kurang memuaskan, namun STY memutuskan untuk membela pemain berusia 19 tahun tersebut.

“Hokky pemain muda dan masih banyak potensi, jadi mohon jangan beri pertanyaan (buruk), biar pemain itu bisa berkembang, bukan untuk menjatuhkannya dan jadi kecil hati,” tutup Shin Tae-yong.

(Sumber: tvonenews.com)